Dapat Relaksasi PPnBM, Harga Mobil Ini Setara LCGC

Wuling Confero S
Sumber :
  • Wuling

VIVA – Mulai hari ini pemerintah resmi memberlakukan aturan pembebasan sementara pajak barang mewah atau PPnBM, untuk beberapa kendaraan bermotor jenis mobil.

Ini Syarat dan Cara Mudah Mengurus BPKB Hilang

Hal ini dilakukan, demi mempercepat pemulihan ekonomi nasional. Target dari relaksasi ini adalah agar masyarakat kaum menengah ke atas kembali tertarik untuk membeli kendaraan bermotor.

Ada beberapa syarat yang diajukan Kementerian Keuangan, agar bisa masuk dalam daftar insentif pajak ini. Mulai dari kendaraan tersebut harus memiliki penggerak dua roda, kapasitas mesinnya paling besar 1.500cc, hingga dirakit di dalam negeri dengan tingkat kandungan lokal minimum 70 persen.

Bukan Fortuner, Nomor Pelat TNI yang Viral Ternyata Terdaftar untuk Pajero Sport

Bagi sebagian besar pabrikan asal Jepang, hal itu bukan perkara yang susah. Mereka sudah lama berkiprah di industri otomotif lokal, sehingga sudah memiliki jaringan komponen di dalam negeri yang cukup banyak.

Meski demikian, bukan berarti pabrikan lain tidak masuk dalam daftar tersebut. Perusahaan otomotif asal China, yakni Wuling Motors menjadi satu-satunya pabrikan non Jepang yang produknya memenuhi kriteria dan mendapat relaksasi tersebut.

Mengenaskan, Ini Penampakan Mobil-mobil Mewah Terendam Banjir di Dubai

“Kami menyambut baik kebijakan relaksasi PPnBM yang dicanangkan oleh pemerintah dan berlaku pada salah satu lini produk MPV kami, seri Confero,” ujar Vice President Wuling Motors, Nathan Sun melalui keterangan resmi, dikutip VIVA Otomotif Senin 1 Maret 2021.

Dengan berlakunya relaksasi tersebut, seri Confero mendapatkan pengurangan harga jual yang bervariasi, yakni:

Rp8.500.000 untuk Confero DB
Rp10.000.000 untuk Confero S type C MT
Rp11.000.000 untuk Confero S type L MT
Rp11.500.000 untuk Confero S type L ACT

Dari angka tersebut, banderol Confero DB menjadi hanya Rp149,8 juta on the road Jakarta atau setara dengan mobil low cost green car (LCGC) berkapasitas tujuh penumpang. Sedangkan varian tertingginya, Confero S L ACT yang tadinya Rp202,8 juta, kini bisa dibawa pulang dengan Rp191,3 juta atau.

Selain pembebasan PPnBM, Confero juga masuk dalam program terbaru Wuling yang diberi nama ‘Lebih Ringan Beli Sekarang’, dengan berbagai promo menarik.

Photo :
  • Wuling
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya