Innova Limited Edition Jadi Paling Mahal

Toyota Kijang Innova Limited Edition
Sumber :
  • Dok: TAM

VIVA – Toyota sedang merayakan 50 tahun eksistensi mereka di Indonesia. Perusahaan asal Jepang itu pertama kali datang, untuk memasarkan produk dan mengelola pengiriman.

Kian Menawan, Ini Tampilan Eksterior dan Interior New Kijang Innova

Lalu pada 1971, mereka bekerja sama dengan Astra International mendirikan PT Toyota Astra Motor atau TAM. Proses perakitan awalnya dilakukan di PT Gaya Motor milik pemerintah, namun kemudian diprivatisasi.

Akhir era 1970-an, TAM mulai menghadirkan Kijang untuk keperluan komersial. Lalu pada 1980-an, dijual versi kendaraan penumpangnya.

Tampilan Toyota Innova yang Terjangkit Virus Body Kit Surabaya

Kini, Kijang sudah bertransformasi menjadi Innova, dan pada perayaan 50 tahun TAM meluncurkan edisi spesial yang dibuat dalam jumlah terbatas.

Mobil yang masuk dalam kategori medium multi purpose vehicle atau MPV tersebut, resmi diperkenalkan pada acara yang digelar secara online oleh Toyota Indonesia.

Begini Jadinya Jika Pemula Nyetir Mobil Sport Toyota

“Kijang sejak awal dibangun sesuai kebutuhan masyarakat Indonesia. Lalu, berkembang dari kendaraan komersial menjadi kendaraan penumpang buatan dalam negeri dengan tetap mempertahankan DNA-nya sebagai produk yang tahan banting, nyaman dan memberikan peace of mind,” ujar Wakil Presiden Direktur TAM, Henry Tanoto, dikutip VIVA Otomotif Jumat 9 April 2021.

Menurut Henry, Kijang mampu merepresentasikan perjalanan Toyota di Indonesia, karena selalu menjadi bagian di dalamnya.

Khusus untuk produk spesial ini, Toyota Motor Manufacturing Indonesia atau TMMIN membuat Kijang Innova Limited Edition sebanyak 50 unit saja.

“Kami hadirkan stiker berwarna emas yang menggambarkan perjalanan Toyota di Indonesia, di mana Kijang selalu menjadi bagian di dalamnya. Mulai dari awal era industri di 1977, era transformasi Kijang dari mobil komersial jadi mobil penumpang, era ekspor pertama, hingga era Innova Reborn,” tuturnya.

Ada juga penambahan emblem, logo pada karpet dan penjernih udara kabin. Semua itu tersedia dalam dua varian, yakni V Luxury seharga 404,5 juta dan Venturer Rp482,7 juta.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya