Mau Jual Mobil, Lakukan Ini Biar Harganya Bagus

Mobil bekas di Auto Value
Sumber :
  • Auto Value

VIVA – Hasil riset salah satu main dealer mobil menunjukkan, bahwa orang Indonesia cenderung menjual kembali kendaraan yang dibeli setelah dipakai selama masa tertentu.

Chery Omoda 5 Dikomplain Konsumen

Angkanya bervariasi antara 4-5 tahun, dan umumnya unit tersebut dibeli dengan memanfaatkan jasa pembiayaan atau kredit. Alasan penggantian unit, yakni karena ingin memiliki model keluaran terbaru yang fiturnya lebih lengkap.

Biaya yang harus dikeluarkan tentu lebih banyak, karena biasanya model yang dipilih memiliki kemampuan lebih dan ditawarkan dengan harga lebih mahal.

Punya Harta Rp23 M, Intip Koleksi Kendaraan Ridwan Kamil yang Ditugaskan Maju Pilgub Jakarta

Meski demikian, ada cara khusus supaya mobil yang hendak dijual harganya bisa sesuai dengan keinginan. Hal itu diungkapkan oleh Head of Business Developmet PT Suzuki Indomobil Sales, Hendro Kaligis.

Ia mengatakan, bahwa ada dua cara sederhana untuk mempertahankan harga jual kembali mobil agar lebih tinggi dibandingkan dengan harga pasarannya.

Pengakuan Anak Buah Syafrin Tumpangi Mobil Dishub DKI yang Buang Sampah Sembarangan

Pertama yakni mengikuti jadwal servis rutin yang sudah ditentukan di bengkel resmi. Daftar tersebut sudah disusun sedemikian rupa, supaya mobil selalu dalam kondisi prima dan siap digunakan saat dibutuhkan.

“Hal pertama yang dilakukan oleh calon pembeli adalah mengecek, apakah mobil dirawat secara berkala di bengkel resmi. Jika tidak, pembeli akan ragu dan enggan memberikan penawaran yang tinggi.,” ujarnya melalui keterangan resmi, dikutip VIVA Otomotif Kamis 29 Juli 2021.

Hal lain yang juga bisa membuat harga jual kendaraan di atas pasaran, yaitu adanya perlindungan asuransi yang menyertakan klausul bengkel resmi dan penggunaan suku cadang asli. Ini sangat penting, karena kualitas komponen yang dipakai menentukan daya tahan dari mobil tersebut.

“Saat melakukan pengecekan bodi mobil, umumnya pembeli bisa merasakan apakah hasil perbaikan memiliki standar yang tinggi atau rendah, dan hal itu berpengaruh besar terhadap penawaran yang diajukan,” tuturnya.

Sebagai informasi, Suzuki memiliki divisi mobil bekas yang diberi nama Auto Value dan menyediakan berbagai macam kendaraan berbagai merek. Layanan ini bisa dimanfaatkan, untuk mereka yang hendak tukar tambah ke model terbaru.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya