Mitsubishi Siapkan SUV 7 Penumpang Baru, Hadir Tahun Ini

Mitsubishi Outlander PHEV edisi 2022.
Sumber :
  • Mitsubishi

VIVA – Mitsubishi memiliki beberapa model, yang masuk dalam segmen sport utility vehicle atau SUV. Beberapa dibekali dengan teknologi penggerak canggih yang ramah lingkungan.

Ada yang Baru dari Mobil Pesaing Honda CR-V

Salah satu dari model tersebut adalah Mitsubishi Outlander PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle). Kendaraan berkapasitas lima orang ini juga dijual di Indonesia, dengan harga Rp1,3 miliaran.

Selain mengusung mesin 2.400cc yang dikombinasikan dengan motor listrik, Outlander PHEV juga dibekali beragam fitur keselamatan terkini, seperti rem otomatis dan kamera 360 derajat.

Mobil Mitsubishi Ini Memenangkan Penghargaan

Mitsubishi Jepang melalui keterangan resmi, dikutip VIVA Otomotif Jumat 30 Juli 2021 menyatakan bahwa mereka akan meluncurkan Outlander PHEV generasi baru pada akhir tahun ini.

Wujud dari mobil gagah tersebut sudah dipamerkan beberapa waktu lalu, dan bakal dipasarkan di Jepang pada akhir tahun ini. Sementara untuk Amerika Serikat, mobil mulai tersedia April tahun depan.

Mitsubishi Hadirkan Outlander PHEV Edisi Ralliart

Tampilan depannya berubah total, di mana grille dibuat lebih besar dan terkesan mewah. Lampu utama yang tadinya ada di kap mesin, dipindah ke bumper menyesuaikan dengan bahasa desain Dynamic Shield yang sebelumnya sudah diterapkan pada Mitsubishi Xpander.

Desain atapnya mengikuti tren SUV saat ini, yang dibuat seolah melayang dengan cara memberi kelir hitam pada pilar C. Sementara itu, pintu bagasi dibuat dengan konsep heksagonal lengkap dengan lampu rem yang membentuk huruf T.

Bagian dalamnya dirancang sangat mewah, dasbor mendapat balutan kulit dan jahitan pada sisi atas. Ubahan lain yang cukup besar yakni memasang jok di baris ketiga, di mana Mitsubishi harus merancang ulang baterai yang tadinya disimpan di posisi tersebut.

Mesinnya tidak mengalami perubahan, masih tetap 2.400cc yang dikombinasi dengan motor listrik agar bisa menempuh jarak 700 kilometer. Mobil ini akan dijual dengan harga mulai dari US$25.795 atau setara Rp373 juta.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya