Pesaing Honda HR-V Mengaspal Hari Ini

Bocoran wujud MG Astor.
Sumber :
  • Indiatimes

VIVA – Pekan lalu pasar otomotif nasional kedatangan satu mobil baru yang mengusung desain sport utility vehicle atau SUV. Kendaraan tersebut adalah MG ZS, yang mendapat penyegaran di beberapa bagian dan mengisi segmen yang sama dengan Honda HR-V.

Chery Omoda 5 Dikomplain Konsumen

Indonesia bukan satu-satunya negara yang mendapatkan produk baru dari Morris Garage. Mereka pada hari ini juga bakal meluncurkan mobil SUV untuk konsumen di India.

Dilansir VIVA Otomotif dari laman Cartoq, Rabu 15 September 2021, kendaraan baru tersebut adalah MG Astor, SUV lima penumpang yang dibuat dengan menggunakan basis dari MG ZS dan juga bakal berhadapan dengan HR-V.

Punya Harta Rp23 M, Intip Koleksi Kendaraan Ridwan Kamil yang Ditugaskan Maju Pilgub Jakarta

Desain eksterior MG Astor akan mirip dengan MG ZS yang mengaspal di Tanah Air, mulai dari grille berbentuk heksagonal hingga sistem hiburan dengan layar 10 inci.

Mobil ini memiliki dimensi panjang 4.323 milimeter, lebar 1.809 mm and tinggi 1.650 mm. Jarak sumbu roda depan dan belakang sebesar 2.585 mm, serta titik terendah ke tanah 154 mm.

Pengakuan Anak Buah Syafrin Tumpangi Mobil Dishub DKI yang Buang Sampah Sembarangan

Astor menjadi mobil pertama MG yang mendapatkan teknologi canggih berbasis kecerdasan buatan atau artificial intelligence. Fitur yang dimaksud memungkinkan mobil untuk membantu pengemudi mencari informasi dari dunia maya, seperti Wikipedia atau berita. Jadi, pengemudi seolah punya asisten pribadi.

Selain itu, MG juga menyematkan teknologi Advanced Driver Assistance System atau ADAS untuk membantu pengemudi terhindar dari potensi kecelakaan.

Menurut bocoran informasi yang ada, harga yang ditawarkan untuk MG Astor mulai dari 900 ribu Rupee atau setara Rp170 jutaan. Namun, angka pastinya baru bisa didapatkan nanti sore saat sesi pembukaan selubung.

Meski demikian, sudah ada bocoran informasi terkait jantung pacu yang disematkan di balik kap mesin. Konsumen bisa memilih 1.500cc standar yang menghasilkan tenaga 118 daya kuda dan torsi 150 Newton meter, atau 1.300cc Turbo dengan kemampuan 161 dk dan 230 Nm.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya