Toyota Indonesia Naikkan Harga Innova dan Fortuner

Toyota Fortuner dan Innova baru
Sumber :
  • dok. Toyota Astra Motor

VIVA – Innova dan Fortuner menjadi dua mobil yang jadi andalan Toyota di Indonesia. Innova merupakan kendaraan tujuh penumpang, yang masuk dalam segmen multi purpose vehicle atau MPV.

Sementara itu, Fortuner juga bisa diisi hingga tujuh orang namun desainnya mengusung konsep sport utility vehicle atau SUV. Kedua model tersebut dibuat menggunakan platform yang sama, yakni Innovative International Multi-purpose Vehicle atau IMV.

Model Innova yang saat ini dipasarkan merupakan generasi kedua, namun sudah mendapatkan beberapa pembaruan. Hal yang sama juga dialami oleh Fortuner.

Pada awal bulan ini, PT Toyota Astra Motor menawarkan Innova dengan harga mulai dari Rp321 juta on the road DKI Jakarta. Sedangkan untuk Fortuner, banderol versi terendah yakni Rp484 juta OTR DKI Jakarta.

Toyota Kijang Innova Venturer yang banderolnya Rp495 jutaan.

Photo :
  • dok. Toyota Astra Motor

Namun, mulai 16 Oktober kemarin TAM mengubah harga beberapa model mobil yang mereka tawarkan di Indonesia. Penyesuaian itu dilakukan, karena pemerintah mulai memberlakukan pajak karbon.

Aturan mengenai pajak karbon tercantum dalam Peraturan Pemerintah nomor 74 tahun 2021 tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 73 Tahun 2019.

PP tersebut membahas mengenai adanya penghitungan baru terkait pajak barang mewah atau PPnBM untuk kendaraan bermotor. Jika dahulu besarannya hanya berdasarkan jenis dan kapasitas mesin, kini diubah menjadi emisi gas buang.

Mau Beli Avanza atau Veloz Bekas, Segini Harga dan Pajak Tahunannya

Adanya perubahan itu membuat TAM dan para produsen otomotif lainnya, harus menyesuaikan harga jual dengan besaran pajak baru.

“Ada penyesuaian harga untuk beberapa model,” ujar Direktur Pemasaran TAM, Anton Jimmy Suwandi saat dihubungi VIVA Otomotif, dikutip Selasa 19 Oktober 2021.

Alasan Citroen Masih Enggan Pasarkan Mobil Hybrid di Indonesia

Dari data TAM, diketahui bahwa mulai Sabtu kemarin Innova dan Fortuner mengalami kenaikan harga yang besarannya mulai dari Rp5 jutaan.

Daftar Harga Innova dan Fortuner per 16 Oktober 2021 On The Road DKI Jakarta:

Jadwal SIM Keliling Jakarta, Bogor, Bekasi, Bandung Kamis 25 April 2024

Kijang Innova 3.0 G M/T
Harga lama – Rp321.100.000
Harga baru – Rp326.400.000
Selisih – Rp5.300.000

Kijang Innova 2.0 G M/T Luxury
Harga lama – Rp326.900.000
Harga baru – Rp332.300.000
Selisih – Rp5.400.000

Kijang Innova 2.0 G A/T
Harga lama – Rp339.300.000
Harga baru – Rp345.200.000
Selisih – Rp5.900.000

Kijang Innova 2.0 G A/T Luxury
Harga lama – Rp345.300.000
Harga baru – Rp351.100.000
Selisih – Rp5.800.000

Kijang Innova 2.0 V M/T
Harga lama – Rp366.700.000
Harga baru – Rp372.800.000
Selisih – Rp6.100.000

Kijang Innova 2.0 V M/T Luxury
Harga lama – Rp372.500.000
Harga baru – Rp378.700.000
Selisih – Rp6.200.000

Kijang Innova 2.0 V A/T
Harga lama – Rp384.700.000
Harga baru – Rp391.200.000
Selisih – Rp6.500.000

Kijang Innova 2.0 V A/T Luxury
Harga lama – Rp390.500.000
Harga baru – Rp397.000.000
Selisih – Rp6.500.000

Innova Venturer Z.0 M/T
Harga lama – Rp412.900.000
Harga baru – Rp419.700.000
Selisih – Rp6.800.000

Innova Venturer 2.0 A/T
Harga lama – Rp431.300.000
Harga baru – Rp438.500.000
Selisih – Rp7.200.000

Fortuner 2.4 G 4X2 M/T

Ilustrasi Toyota Fortuner

Photo :
  • dok. TMMIN

Harga lama – Rp484.600.000
Harga baru – Rp493.000.000
Selisih – Rp8.400.000

Fortuner 2.4 G 4X2 A/T
Harga lama – Rp500.900.000
Harga baru – Rp509.700.000
Selisih – Rp8.800.000

Fortuner 2.4 VRZ 4X2 A/T
Harga lama – Rp529.900.000
Harga baru – Rp539.100.000
Selisih – Rp9.200.000

Fortuner 2.4 VRZ 4X2 A/T GR Sport
Harga lama – Rp544.200.000
Harga baru – Rp553.400.000
Selisih – Rp9.200.000

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya