Sambut Lebaran 2022, Cicilan Toyota Avanza Baru Cuma Rp87 Ribu

All New Toyota Avanza
Sumber :
  • Toyota Auto2000

VIVA – Demi mempermudah masyarakat memiliki mobil baru jelang Hari Raya Idul Fitri, atau Lebaran 2022 sejumlah jaringan diler mengumbar promo menarik, hingga memberikan diskon besar-besaran dalam periode tertentu.

Akan Ada 2 HP Baru yang Meluncur Abis Lebaran

Berkaca dari sebelum pandemi covid-19, umumnya penjualan mobil akan meningkat drastis jelang libur panjang lebaran, karena sebagian dari mereka ingin menggunakan kendaraan baru saat pulang ke kampung halaman.

Maka dengan kelonggaran pemerintah membolehkan masyarakat mudik di tahun ini, jaringan diler Toyota Auto2000 memberikan sejumlah promo untuk menarik perhatian konsumen, terutama bagi mereka yang ingin kredit.

Fourtwnty Tutup Jakarta Lebaran Fair dengan Manis 

Chief Executive Auto2000 Martogi Siahaan mengatakan, promo belanja Toyota dijamin untung terdiri atas cicilan ringan, di mana pelanggan bisa membawa punya mobil impiannya dengan cicilan ringan EZ Deal mulai Rp2,4 jutaan.

Toyota All New Avanza.

Photo :
  • Dok: TAM
KAI Diskon Tiket 20 Persen di Promo Bursa Pariwisata, Catat Rute-rutenya

“Di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, kebutuhan pelanggan untuk membeli mobil baru dapat terpenuhi dengan mudah melalui Auto200 Digiroom, bahkan tersedia berbagai program promo yang menguntungkan,” ujar Martogi dikutip Viva Otomotif dari keterangannya, Selasa 12 April 2022.

Promo tersebut berlaku untuk beberapa model yang pernah menikmati keringanan pajak barang mewah dari pemerintah, seperti halnya Toyota Yaris, Vios, Raize, Rush, All New Avanza, dan All New Veloz.

Khusus Avanza baru, diler tersebut menawarkan paket kredit dengan bunga nol persen, namun hanya berlaku untuk tenor 6 bulan. Sedangkan jika cicilan menggunakan program EZ Deal mulai Rp2,6 jutaan per bulan, atau Rp87 ribu per hari.

Paket kredit tersebut bisa didapatkan dengan DP (Down Payment) Rp34,1 jutaan, dan jangka waktu kredit akan disesuaikan. Diketahui, nominal cicilan menggunakan EZ Deal akan berubah mengikuti kenaikan gaji, atau pendapatan.

Sementara untuk angsuran terendah Veloz baru mulai dari Rp3,2 juta atau sekitar Rp106 ribuan per hari dengan DP Rp37,5 jutaan.

Di awal kemunculannya pada November 2021, All New Avanza dibanderol mulai Rp206,200 juta, sampai Rp264,400 juta. Dan All New Veloz harganya Rp251,200 juta, sampai Rp291,500 juta on the road DKI Jakarta.

Masih terjangkau karena kedua mobil tersebut sempat diberikan isentif PPnBM oleh pemerintah, namun di tahun ini harganya berubah karena ada kenaikan PPN dari 10 persen menjadi 11 persen, dan tidak ada lagi isentif.

Mengutip situs resmi Toyota Indonesia, harga Avanza baru per 12 April 2022 berada di angka Rp233,100 juta tipe 1.3 E MT, sampai Rp295,800 juta tipe 1.5 G CVT TSS. Sementara Veloz harga terendahnya sudah Rp286 juta, sampai Rp331,100 juta.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya