Mobil Baru Ferrari Resmi Diperkenalkan

Ferrari 296 GTS
Sumber :
  • Dok: Ferrari

VIVA – Mobil sport tengah digandrungi oleh kalangan otomotif dari dunia maupun nasional. Banyaknya peminat, membuat Ferrari resmi meluncurkan model baru yang diberi nama 296 GTS.

Mobil Gran Max Langsung Terbakar saat Kecelakaan Maut di Km 58, Ada 3 Unsur Penyebabnya

Model terbaru tersebut merupakan plug-in hybrid keempat yang mendapatkan penyegaran. Secara pembaruan, mobil ini mendapatkan ubahan berupa lampu depan yang semakin tajam. 

Dikutip VIVA Otomotif dari BusinessToday, Jumat 22 April 2022, sebenarnya produk baru ini sangat mirip dengan saudaranya yaitu 296 GTB, dengan perbedaan yang pada desain untuk yaitu atap terbuka. Bahkan siluet kedua mobil juga hampir identik.

Terpopuler: Identitas Pemilik Gran Max Maut, Mobil Terlaris 3 Bulan Berturut-turut

Meski begitu, Ferrari 296 GTS ini memiliki desain unggul dan modern di antara produk lainnya. Terlihat, terdapat garis atletis dari bagian bodi yang menarik dengan paduan air scoops yang ditempatkan di sisi kanan dan kiri.

Ferrari 296 GTS

Photo :
  • Dok: Ferrari
Terpopuler: Kakak Beradik Korban Kecelakaan Tol Cikampek, Penyamaran Polisi Tangkap Pengedar Ganja

Menjadi supercar mewah, tak lepas dengan bagian atap yang bisa dibuka. Diketahui, model barunya tersebut terdapat aero bridge yang menghubungkan kedua sisi berbentuk seperti jembatan.

Untuk fitur, mobil ini mendapatkan kemewahan berapa hard top yang dapat dibuka tutup secara elektrik. Fitur tersebut membutuhkan waktu 14 detik untuk membuka atau menutup pada kecepatan di bawah 45 kilometer per jam.

Selain itu, mobil ini juga dilengkapi jendela baru di bagian bawah penutup mesin, yang dapat disesuaikan untuk kenyamanan pada kecepatan tinggi ketika berkendara.

Bicara soal mesin, Ferrari 296 GTS mengusung teknologi hybrid enam silinder berkapasitas 3.000cc Twin-Turbo. Mesin tersebut merupakan hasil gabungan dengan motor listrik untuk memberikan tenaga yang lebih maksimal.

Nantinya, mesin dengan teknologi canggih tersebut dapat menghasilkan tenaga sebesar 818 daya kuda dengan torsi maksimal 740 Newton meter. Untuk tenaganya akan disalurkan ke penggerak belakang dengan transmisi dual-clutch delapan percepatan.

Sedikit informasi, perusahaan memberitahu bahwa produk ini direncanakan akan hadir bulan depan. Untuk pengiriman model baru dimulai dari Eropa pada awal tahun 2023 mendatang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya