Besok Mobil Pesaing Fortuner dan Pajero Sport Resmi Meluncur

Mobil baru Jeep Meridian di India
Sumber :
  • Motoroids

VIVA – Saat ini beberapa produsen mobil sedang bersaing perihal produksi, untuk menjadi yang paling laku di berbagai segmen. Salah satu segmen yang sedang naik daun di industri otomotif adalah SUV atau  Sport Utility Vehicle.

Catherine Wilson Ngaku Malu, Mobil Pemberian Idham Masse Ditarik Pihak Leasing

Sebelumnya segmen tersebut sudah di isi oleh Toyota yang mengeluarkan Fortuner dan Mitshubishi dengan Pajero Sport. Kini, ada pendatang baru dari Jeep yang sebentar lagi resmi merilis produk bernama Meridian.

Dikutip VIVA Otomotif dari Motoroids, Rabu 18 Mei 2022, perusahaan otomotif asal Amerika Serikat itu mengumumkan bahwa produk barunya ini resmi diluncurkan pada besok, Kamis 19 Mei 2022. Keran pemesanan sudah dibuka, dan jadwal pengiriman akan dimulai pada awal Juni mendatang.

Pengemudi Fortuner Arogan Bikin Geram Kolonel Pom Jeffri: Gayanya Melebihi Tentara

Interior mobil Jeep Meridian

Photo :
  • Motoroids

Secara tampilan, mobil baru ini memperlihatkan wajah baru dengan bumper dan lampu depan LED yang tampak gahar. Mempunyai desain yang unik dan sporty, membuat kendaraan ini menjadi pilihan dari pelanggan setianya.

Baliho Ambruk Timpa Mobil di Parung Bingung, Arus Lalulintas Tersendat

Dalam dimensinya, model barunya ini memiliki panjang 4.768 mm dengan lebar 1.859 mm dan tinggi 1.682 mm. Memiliki ukuran yang lebih besar dari versi sebelumnya, kendaraan ini mampu menampung tujuh penumpang sekaligus dengan kabin lebih luas agar pengalaman berkendara lebih nyaman.

Adapaun fitur yang ditawarkan dari Jeep Maridian ini yaitu mendapat layar sentuh sebesar 10.1 inci. Nantinya sistem tersebut berfungsi mengaktifikan fitur canggih dalam mobil seperti pengisian nirkabel, mendengarkan suara Alpine 9-speaker, dan perangkat elektrik.

Selain itu, mobil ini menawarkan akses pintu masuk dan keluar yang lebih luas bagi penumpang. Bahkan di dalamnya dibekali dengan kursi lipat sekali sentuh yang berada di baris kedua, fungsi ini untuk memudahkan masuk penumpang yang hendak duduk di bagian belakang.

Bicara soal mesin, kendaraan ini didukung oleh mesin diesel yang memiliki kapasitas 2 liter. Diketahui, mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga sebesar 170 daya kuda dengan torsi mencapai 350 Newton meter. Adapun model manual yang akan hadir hanya penggerak dua roda saja, sementara otomatis di semua penggerak roda.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya