Toyota Indonesia Gandeng 6 Kampus untuk Riset Mobil Listrik

Fasilitas xEV Center milik TMMIN.
Sumber :
  • Dok: TMMIN

VIVA – PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia baru saja mendirikan fasilitas baru, yang diberi nama xEV Center dan berlokasi di pabrik TMMIN Karawang 3.

Toyota Tarik Ratusan Ribu Unit Mobil Prius Hybrid di AS

Kehadiran xEV Center bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, akan pentingnya mencapai lingkungan yang lebih hijau melalui kehadiran berbagai teknologi elektrifikasi di Indonesia.

Tempat ini antinya juga akan menjadi fasilitas edukasi yang dapat diakses dengan mudah oleh seluruh publik, baik bagi pemerintah, akademisi, siswa sekolah, dan masyarakat umum.

Spesifikasi Toyota Fortuner Hybrid yang Dijual Rp700 Jutaan

Sebagai kelanjutan dari peresmian fasilitas tersebut, Toyota Indonesia berkolaborasi bersama institusi pendidikan mengadakan seminar dan riset elektrifikasi yang diberi tema Aktivitas Riset Universitas sebagai Bagian Upaya dalam Mengembangkan Populasi Kendaraan Elektrifikasi.

Fasilitas xEV Center milik TMMIN.

Photo :
  • Dok: TMMIN
Segera Hadir Fitur Baru untuk Pengguna Mobil Listrik

Tujuannya untuk memberikan alternatif solusi dalam mengembangkan pemahaman dan kemampuan di bidang elektrifikasi sebagai bentuk ragam pilihan teknologi Multi-Pathway, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan konsumen dan kondisi Indonesia.

Multi-Pathway yang dimaksud adalah menghadirkan berbagai solusi elektrifikasi kendaraan, mulai dari teknologi hybrid, plug-in hybrid hingga battery electric vehicle.

Dalam acara yang dihadirkan dengan bentuk webinar itu, sejumlah universitas menyampaikan kegiatan riset yang telah dilakukan sebagai upaya tambahan untuk mengembangkan pasar kendaraan elektrifikasi di Indonesia.

Paparan riset dijelaskan secara langsung oleh perwakilan akademisi dari beberapa universitas di Tanah Air, mulai dari Universitas Indonesia, Universitas Gajah Mada Yogyakarta, Universitas Udayana Bali, Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya, Institut Teknologi Bandung, dan Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Perwakilan dari UI, ITB dan ITS memaparkan mengenai hasil riset mereka terkait upaya konversi mobil dengan mesin bensin ke kendaraan listrik, mulai dari tahap-tahap hingga hasil yang diperoleh sejauh ini.

“Hasil riset dari universitas baik mengenai ekosistem, BEV conversion dan pengembangan baterai juga dapat menjadi bahan masukan ataupun pertimbangan bagi peta jalan dalam mewujudkan era elektrifikasi di dalam negeri, serta dapat mengidentifikasi beberapa tantangan yang dihadapi dalam menyiapkan kemampuan SDM, fasilitas, dan material,” ujar Corporate Affairs Director TMMIN, Bob Azam melalui keterangan resmi, dikutip VIVA Otomotif Jumat 20 Mei 2022.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya