Ini Mobil Bekas yang Banyak Dicari Orang

Mobil Bekas Nissan di Showroom Jakarta Selatan
Sumber :
  • VIVA/Muhammad Thoifur

VIVA – Saat ini banyak produsen mobil yang mengeluarkan berbagai jenis produk, salah satunya SUV atau Sport Utility Vehicle. Diketahui, segmen tersebut sedang naik daun di pasar otomotif, termasuk Indonesia.

Hal itu dikarenakan, mobil SUV sangat cocok oleh masyarakat Indonesia terutama yang sudah berkeluarga. Oleh adanya peningkatan permintaan konsumen, membuat jenis mobil tersebut laris di pasar, meski ditawarkan kondisi bekas.

Menurut data penjualan OLX Autos, kini mobil bekas jenis SUV mengalami peningkatan sebesar 7 persen dari tahun 2019. Diketahui, pada periode 2019 SUV mendapatkan presentase hanya 25 persen dan saat ini menjadi 31 persen dalam penjualan mobil bekas.

Data Penjualan Jenis Mobil Bekas 2022 oleh OLX Autos

Photo :
  • VIVA/Muhammad Thoifur

Namun, pemegang tertinggi jenis kendaraan di Indonesia masih dipegang Multi Purpose Vehicle atau MPV. Tetapi dilihat dari angkat penjualan mobil bekas segmen tersebut mengalami penurunan sebesar 8 persen dari tahun 2019.

Director Classified and New Business Olx Autos Indonesia, Agung Iskandar mengatakan mobil bekas pada jenis SUV ini sedang mengalami penjualan yang baik ketimbang dari jenis MPV. Hal itu dikarenakan, mobil jenis tersebut sangat dicari oleh para konsumen pecinta mobil bekas.

“Adanya permintaan pasar pada mobil jenis SUV, membuat penjualan mengalami peningkatan. Bahkan kebanyakan para konsumen mobil bekas jenis ini di dominasi orang yang sudah berkeluarga,” ungkap Agus di Senayan, dikutip VIVA Otomotif Rabu 25 Mei 2022.

Selain adanya permintaan konsumen, hal itu juga dibantu dengan adanya infrastruktur jalan di Indonesia yang cocok dengan mobil jenis SUV. Banyak program pemerintah terkait infrastruktur yang mendukung untuk mobil jenis ini, salah satunya jalan Tol.

Isuzu Pamer Teaser V-Cross Facelift, Meluncur Sebentar Lagi

Walaupun kondisi bekas, mobil jenis SUV ini tetap memiliki performa yang baik dan tetap menjadi peminat tinggi oleh para konsumen Indonesia. Rata-rata orang yang suka dengan mobil jenis ini dikarenakan praktis penggunaannya dan nyaman untuk dipakai aktivitas sehari-hari.

Adapun beberapa keunggulan dari mobil jenis SUV mulai dari kuat di berbagai medan jalan, kenyamanan bagi penumpang, bodi yang kokoh, hingga lebih efisien untuk membawa banyak barang. Maka tak heran, mobil ini sangat digemari oleh masyarakat Indonesia di tahun ini.

Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta: Ada MPV Mewah dan Hatchback Keren
Mobil SIM Keliling

Jadwal SIM Keliling Jakarta, Bogor, Bekasi, Bandung Kamis 25 April 2024

Polda Metro Jaya pada hari ini Kamis 25 April 2024 menyediakan mobil SIM Keliling yang tersebar di lima lokasi. Dilansir dari Korlantas Polri mobil pertama ada di wilayah

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024