Sepak Terjang Toyota Vios Sebelum Beredar Video Setop Produksi

- www.indianautosblog.com
VIVA Otomotif – Toyota Vios pertama kali lahir di Indonesia pada 2003 silam. Hadir untuk meramaikan pasar sedan kelas menengah yang saat itu dikuasi Honda City, hingga akhirnya dirilis varian murah bernama Limo untuk armada taksi.
Sedan berukuran kompak tersebut menjadi produk Toyota yang paling lama tidak mengganti dapur pacunya. Sejak diluncurkan, hingga 2015 Vios tetap mempertahankan mesin bensin 1.500cc berkode 1NZ-FE.
Toyota Pretty berfoto dengan New Vios
- PT. Toyota-Astra Motor
Mobil pengganti Toyota Soluna itu mengalami beberapa kali penyegaran, di mana facelift pertamanya hadir pada 2005. Dan mulai memasuki generasi kedua pada 2007 dengan desain lebih moderen dan peningkatan fitur.
Memasuki generasi ketiga pada 2013 Vios mendapatkan perubahan eksterior, interior, dan fitur-fiturnya lebih canggih. Hingga akhirnya pada 2016 sedan tersebut memiliki mesin baru dengan kode 2NR-FE Dual VVT-i 1.500cc.
Mesin tersebut sserupa dengan Sienta, dan All New Avanza saat ini. Teknologi keselamatannya juga semakin meningkat, terlebih untuk versi 2018 yang menjadi terakhir kalinya penyegaran untuk sedan pesaing City tersebut.
Berdasarkan data Gaikindo, sepanjang 2019 pabrik hanya mengirimkan 502 unit Toyota Vios ke jaringan diler. Disesuaikan dengan jumlah pemesanan, mengingat beberapa bulan sempat tidak ada aktifitas pengiriman unit.