Tahun Depan DFSK Siap Produksi Kendaraan Listrik di Indonesia

- DFSK
VIVA Otomotif – Saat ini Pemerintah Indonesia tengah mendorong peralihan kendaraan yang tadinya konvensional menjadi listrik. Hal itu bertujuan untuk mencapai net zero emission di tahun 2060 mendatang.
Masih dalam proses peralihan, membuat sejumlah pabrikan otomotif mulai mengembangkan kendaraan ramah lingkungan, salah satu DFSK. Perusahaan asal China ini telah menjual satu unit mobil listrik model Gelora E di pasar otomotif Tanah Air.
Kabar terbaru, kini mereka mulai menunjukkan keseriusan terkait perkembangan kendaraan listrik dengan memproduksi di Indonesia. Diketahui, rencana tersebut akan di lakukan pada tahun depan, seiring penjualan mobil listriknya.
Produksi mobil DFSK di pabrik Banten
- DFSK
Marketing Head PT Sokonindo Automobile, Achmad Rofiqi mengatakan pihaknya memiliki visi untuk menghadirkan kendaraan yang berkualitas kepada calon pelanggannya. Bahkan mereka sudah berkomitmen untuk memulai produksi mobil listrik, di mana ke depan tidak akan memproduksi kendaraan berbasis BBM.
"Kendaraan listrik sudah menjadi salah satu agenda kami ketika memulai bisnis di Indonesia, dan perlahan kami akan terus mempersiapkannya. Hal itu untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri dan luar negeri demi mengikuti tren permintaan konsumen," ujar Achmad melalui keterangan resmi diterima VIVA, Jum'at 18 November 2022.
Nantinya produksi kendaraan ramah lingkungan ini akan dibuat di salah satu pabrik mereka yang berada di Cikande, Serang, Banten. Di sana, memiliki kapasitas produksi kendaraan maksimal hingga 50 ribu unit per tahun. Hal itu bisa diatur secara fleksibel berkat teknologi robotik dan sumber daya manusia (SDM) yang terlatih.