Perbandingan Konsumsi BBM Toyota Innova Zenix Hybrid dan Bensin

VIVA Otomotif: Toyota Innova Zenix
VIVA Otomotif: Toyota Innova Zenix
Sumber :
  • Dok: TAM

Perjalanan dilakukan dengan menempuh rute Jakarta menuju Semarang da Yogyakarta, melewati ruas Tol Trans Jawa. Kondisi lalu lintas ramai lancar, dan saat menuju DIY melewati jalur biasa.

Sama seperti varian bensin, Innova Zenix Hybrid dibekali mesin M20A-FXS berkapasitas 2.000cc. Uniknya, konsumsi BBM dua varian mesin itu tidak jauh berbeda.

Untuk varian Innova Zenix Hybrid Q, setiap liternya bisa digunakan untuk menempuh jarak 14,3 kilometer. Sementara varian bensin, angkanya 14,4 km per liter.

VIVA Otomotif: Konsumsi BBM Toyota Innova Zenix Hybrid

VIVA Otomotif: Konsumsi BBM Toyota Innova Zenix Hybrid

Photo :
  • Istimewa

Hasil itu didapatkan dari kondisi jalan yang ramai cenderung lancar, apabila sering terjebak di kemacetan maka varian mesin hybrid bisa lebih irit lagi karena hanya memanfaatkan motor listrik untuk membuat roda berputar.

Berikut daftar harga Toyota Innova Zenix, dengan status OTR DKI Jakarta per Januari 2023:

Innova Zenix 2.0 G CVT – Rp419.000.000
Innova Zenix 2.0 G CVT (Premium Color) – Rp422.000.000
Innova Zenix 2.0 V CVT – Rp467.000.000
Innova Zenix 2.0 V CVT (Premium Color) – Rp470.000.000
Innova Zenix 2.0 G HV CVT – Rp458.000.000
Innova Zenix 2.0 G HV CVT (Premium Color) – Rp461.000.000
Innova Zenix 2.0 V HV Modelista CVT – Rp532.000.000
Innova Zenix 2.0 V HV Non Modelista CVT – Rp522.150.000
Innova Zenix 2.0 V HV Modelista CVT (Premium Color) – Rp535.000.000
Innova Zenix 2.0 V HV Non Modelista CVT (Premium Color) – Rp525.150.000
Innova Zenix 2.0 Q HV Modelista CVT TSS – Rp611.000.000
Innova Zenix 2.0 Q HV Non Modelista CVT TSS – Rp601.150.000
Innova Zenix 2.0 Q HV Modelista CVT TSS (Premium Color) – Rp614.000.000
Innova Zenix 2.0 Q HV Non Modelista CVT TSS (Premium Color) – Rp604.150.000