VIDEO: Supercar Pertama dari Daratan Timur Tengah

Lykan Hypersport
Sumber :
  • Flickr

VIVAnews – Tak hanya Eropa dan Amerika saja yang mampu membuat supercar, baru-baru ini perusahaan otomotif asal Beirut, Lebanon, W Motor membuat supercar. Mobil yang diberi nama Lykan Hypersport itu merupakan mobil super pertama di kawasan Timur Tengah.

Dilansir Autoevolution, Rabu 30 Januari 2013, supercar yang hanya diproduksi tujuh unit ini tampil perdana di ajang Qatar Motor Show 29 Januari.

Soal dapur pacu, Lykan Hypersport didukung mesin turbo yang sanggup menghasilkan daya hingga 750 Hp dengan torsi puncak mencapai 737 lb-ft. Mobil ini mampu melesat 0-100 km dalam waktu 2,8 detik. sedangkan untuk kecepatan maksimal mencapai 395 km/jam.

Bawa Kabar dari Tanah Suci, Peran Media Optimalkan Penyelenggaraan Ibadah Haji

Sedangkan untuk harga, W Motors membanderol Lykan US$3,4 juta atau sekitar Rp32,9 miliar. Dengan harga dan kondisi mesin, Lykan akan menyaingi supercar Pagani Huayra dan Koenigsegg Agera R.

Berikut videonya:

Sekjen PKS: Kalau Pak Prabowo Datang Kita Akan Beri Karpet Merah Sebagai Presiden Pemenang
Timnas Indonesia U-23 Vs Korea Selatan U-23

Menegangkan, Timnas Indonesia U-23 Ditahan 10 Pemain Korea Selatan

Timnas Indonesia U-23 menghadapi Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Unggul juimlah pemain, Timnas Indonesia U-23 malah kebobolan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024