Fortuner Ramai Diburu, Outlander & CX-5 Sepi Peminat

Launching Grand New Fortuner VNTurbo with Intercooler
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin
VIVAnews
Apple CEO Tim Cook to Visit Indonesia for Investment Discussion
– Persaingan sengit pasar mobil SUV (Sport Utility Vehicle) nasional tersaji di bulan pertama 2013. Meski di segmen ini sudah sesak, para produsen justru terus menyodorkan model baru racikannya.

Yusril soal Megawati Jadi Amicus Curiae: Belum Tentu Pengaruhi Hasil Sengketa Pilpres

Lalu apakah model terbaru itu sukses mengungguli para pemain lama?
Bicarakan Hubungan dengan Rizky Irmansyah, Nikita Mirzani: Hampir Setiap Hari Nangis


Berdasarkan data Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia), Toyota Fortuner masih jadi SUV terlaris bulan lalu, dengan torehan penjualan 2.209 unit. Di mana tipe G 2.5 diesel transmisi otomatis paling banyak di beli (1.281 unit).


Di bawah Fortuner, ada SUV milik Honda yaitu CR-V. Upaya Honda mendongkrak penjualan mobil ini dengan menghadirkan model terbaru terbilang sukses. All New CR-V bisa terjual 1.891 unit, mengalahkan Mitsubishi Pajero Sport (1.008 unit).


Ada dua pendatang baru di segmen ini, yaitu Mitsubishi Outlander dan Mazda CX-5. Tapi sayang, penjualan keduanya lesu di pembukaan tahun 2013.


Penjualan Outlander tercatat hanya 394 unit, masing-masing dari tipe GLS 2.0 A/T (71 unit), GLX 2.0 M/T (51 unit), dan PX 2.0 A/T (272 unit).

Sedangkan CX-5 hanya mampu terserap pasar sebanyak 82 unit, dengan rincian tipe sport (2 unit) dan touring (80 unit).


Penjualan CX-5 bahkan dikalahkan oleh Chevrolet Captiva (169 unit), Nissan X-Trail (97 unit). (adi)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya