Biaya Hampir Rp1 M, Ini Rajanya Jazz Modifikasi

Honda Jazz Tuning Contest
Sumber :
  • Dokumentasi Honda Prospect Motor (HPM)
VIVAnews
– Gelaran modifikasi Honda Jazz Tuning Contest 2013 akhirnya selesai. A.A Putu Purna Aditya Putra, dengan Jazz 2011 bertemakan Extreme Paradise dinobatkan menjadi King of Jazz Tuning Contest kesembilan, dengan hadiah sebesar Rp50 juta.


Sementara
runner up
pertama Jazz Tuning Contest diraih Kadek Surya Wirawan, dan
runner up
kedua diperoleh, Renaldo Gunawan. Masing-masing berhak mendapatkan uang tunai Rp40 juta dan Rp30 juta.


"Peserta tahun ini telah menunjukkan peningkatan baik dari sisi kreativitas maupun kualitas pengerjaan, sehingga penjurian untuk penentuan pemenang berlangsung dengan ketat," kata Jonfis Fandy, Direktur Marketing dan Purna Jual PT Honda Prospect Motor, dalam keterangan tertulis hari ini.


Dalam acara kali ini, sedan buntung keluaran 2011 memang mengalami modifikasi besar-besar. Baik interior maupun eksterior perubahanannya cukup signifikan.


Tak hanya itu, dengan gradasi warna hitam dan kuning ditambah beberapa polesan airbrush membuat tampang dari Jazz Putu tampak ciamik.


Tak heran, untuk mendapatkan gelar King Of Jazz yang kesembilan, mobil berdesain ekstrem dengan kesan mewah dan elegan, yang mencerminkan surganya Bali, dengan waktu pengerjaannya 11 bulan dan menggelontorkan dana hampir tembus satu miliar rupiah.


"Kurang lebih menghabiskan Rp750 juta belum termasuk mobilnya. Yang paling mahal pengerjaan interior dan eksterior," kata Putu.

 

Mobil hasil modifikasi Putu ini telah melewati proses awal dengan seleksi yang sangat ketat dan penilaian lima orang juri, yang diselenggarakan di Jakarta, 9 November 2013.

Langit Dubai Tiba-tiba Berubah Jadi Hijau Usai Banjir Besar

Baik Putu dan seluruh peserta, dinilai oleh tim juri yang terdiri dari 5 orang wartawan otomotif nasional yang berpengalaman di bidang modifikasi, meliputi aspek penilaian peserta mulai dari modifikasi cat, velg roda dan ban (termasuk sistemnya), body kit, interior, eksterior, audio dan mesin.
Ada Luka di Dada hingga Leher pada Wanita yang Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari


Sopir Bus yang Ajak Makan 30 Penumpang di Rumah Mertuanya saat Lebaran dapat Rp100 Juta
Pada tahun ini, sebanyak 131 mobil telah mendaftarkan Honda Jazz mereka untuk mengikuti seleksi awal. Dari jumlah tersebut sebanyak 82 peserta lolos seleksi dan telah konfirmasi oleh tim juri.

Setelah melalui penyaringan akhir, sebanyak 26 mobil tampil sebagai finalis untuk memperebutkan sebanyak 29 kategori, termasuk gelar utama yaitu The King of Jazz yang kesembilan.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya