Harga Rp17 Jutaan, Ini Keistimewaan Honda Genio

Honda Genio
Sumber :
  • VIVA/Septian Farhan

VIVA – Model sepeda motor yang mengusung teknologi transmisi matik, kini bertambah satu lagi. Bertempat di sebuah hotel di Jakarta Utara, PT Astra Honda Motor resmi meluncurkan Genio.

Daftar Motor Matik Irit BBM di Indonesia, Harga Mulai Rp14 Jutaan

Presiden Direktur AHM, Toshiyuki Inuma mengatakan, meski tampilannya bergaya masa kini, namun skuter matik Genio ideal untuk digunakan sehari-hari. Untuk bisa mendapatkan desain seperti itu, mereka membutuhkan waktu dua tahun lamanya.

“Honda Genio ini sangat berbeda. Desainnya kasual dan fashionable, sesuai tren generasi muda saat ini. Ukuran kompak, cocok digunakan pria maupun wanita,” ujarnya, dilansir dari 100kpj, Jumat 21 Juni 2019.

Mengenal Rangka eSAF Motor Honda

Karena kebutuhan pengendara motor masa kini semakin beragam, Honda menyematkan banyak fitur pada motor baru mereka. Mulai dari bagasi berkapasitas 14 liter, hingga soket cas untuk gawai di dalam bagasi.

Honda Genio

Honda Luncurkan Motor Matik Rp19 Jutaan, Bensinnya Irit Banget

Agar jalan dapat dipantau dengan jelas, penerangan utamanya menggunakan teknologi LED. Panel instrumen didesain agar bisa menampilkan beragam warna, sesuai kesukaan anak muda.

Mesin 110cc satu silinder yang dipasang, sudah dibekali dengan sistem pengabutan injeksi. Tenaga yang dihasilkan yakni 6,6 daya kuda, serta torsi maksimum 9,3 Newton meter.

Genio sudah tersedia di diler-diler Honda, dan hadir dalam dua tipe serta lima pilihan warna. Tipe CBS dibanderol seharga Rp17,2 juta, sementara CBS-ISS sedikit lebih mahal, yakni Rp17,7 juta. Kedua harga berstatus on the road Jakarta.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya