Sama-sama Honda, Motor Ini Mirip ADV 150 tapi Lebih Murah

Honda CBF190X.
Sumber :
  • Paultan.org

VIVA – Salah satu jenis sepeda motor yang saat ini digandrungi di Indonesia, yakni model petualang atau adventure. Hal ini bisa dilihat, dari mulai banyaknya produsen yang menawarkan model tersebut.

Enaknya Jadi PNS, Baru Masuk Kerja Setelah Lebaran Dikasih Motor Baru

Desainnya tidak terpaku pada model sport saja, namun juga sudah merambah ke ranah skuter matik. Contohnya, Honda ADV 150. Tiap bulan, model ini laku sekitar 10 ribu unit.

Skutik petualang tersebut ditawarkan dalam dua varian, yang dibedakan dari sistem pengeremannya. Untuk tipe ABS-ISS, harganya per Januari 2020 yakni Rp37 jutaan on the road DKI.

Terpopuler Otomotif: Motor Baru Honda Lebih Irit dari BeAT, Efisiensi Bahan Bakar Hyundai

Sementara, tipe CBS-ISS dibanderol Rp34 jutaan. ADV menjadi skutik ketiga Honda buatan Indonesia yang menggunakan mesin 150cc.

Baca juga: Nyaman Maksimal, Harga Mobil-mobil Ini Hanya Rp70 Jutaan

Terpopuler Otomotif: Motor Baru Lebih Irit dari Honda BeAT, Pungli Tiap 2 Meter di Bekasi

Jantung pacunya sama dengan PCX dan Vario. Dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI, skutik petualang itu dapat menyemburkan tenaga 14,5 daya kuda. Namun, secara torsi masih lebih besar ADV 0,6 Newton meter.

Dilansir dari Greatbiker, Kamis 30 Januari 2020, Honda China baru saja menghadirkan motor yang mirip dengan ADV 150. Bedanya, motor yang diberi nama CBF190X ini mengusung konsep motor sport.

Honda CBF190X.

Artinya, pengendara harus memindahkan gigi transmisi secara manual. Namun, banyak fitur lain yang jauh lebih unggul ketimbang ADV 150.

Seperti suspensi depan model upside down, dan mesin satu silinder berkapasitas 184cc. Tenaga yang dihasilkan mencapai 16 daya kuda dan torsi 15 Nm. Harga yang ditawarkan juga lebih murah, yakni 16 ribuan Yuan. Jika dikonversi, maka nilainya setara dengan Rp31,5 juta.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya