Kawasaki Ulang Tahun, Harga Ninja 250 Hanya Rp29 Jutaan

Kawasaki Ninja 250 SL edisi 2019
Sumber :
  • Kawasaki

VIVA – Dibandingkan skuter matik, harga sepeda motor jenis sport lebih mahal. Terutama, untuk model yang menggunakan penutup atau fairing di bagian depannya.

Siap-Siap Kawasaki Sedang Menyiapkan Pakai Mesin 4 Silinder Baru

Meski demikian, PT Kawasaki Motor Indonesia menurunkan harga salah satu motor sport andalan mereka, Ninja 250 SL. Hal itu sudah dilakukan sejak tahun lalu, yakni dari Rp40 jutaan menjadi Rp36,9 juta saja.

Jika dilihat, harga itu hampir setara dengan produk motor sport yang dibekali dengan mesin berkapasitas 150cc. Sementara itu, spesifikasi Ninja 250 SL adalah satu silinder dengan kapasitas 250cc.

Moge Termurah Triumph Siap Jegal Honda dan Kawasaki di Indonesia

Kini, dilansir VIVA Otomotif dari laman Instagram KMI, @kawasaki_indonesia, Senin 22 Juni 2020, mereka mengatakan bahwa ada harga spesial untuk kuda besi tersebut.

Baca Juga: Keren Mana, Motor Polisi India dengan Indonesia

Motor Gagah Terbaru Resmi Mengaspal di Indonesia

“Dalam rangka anniversary Kawasaki Motor Indonesia (KMI) yang ke-25, KMI memberikan sale khusus untuk Ninja 250SL,” tulis pengelola akun.

Pada gambar yang diunggah, tampak motor gagah itu diberi label harga Rp29,9 juta. Namun, banderol tersebut berstatus off the road alias belum termasuk bea balik nama dan biaya pengurusan surat-surat kendaraan lainnya, seperti pembuatan STNK dan pelat nomor.

Selain Ninja 250 SL, Kawasaki Indonesia juga menawarkan promo khusus untuk pembelian motor penggaruk tanah KLX 150L. Tapi, sayangnya tidak ada label harga. Dua promo ini hanya berlaku untuk pembelian di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, dan Serang saja.

Sebagai informasi, mesin satu silinder Ninja 250 SL mampu menghasilkan tenaga sebesar 28 daya kuda dan torsi 22,6 Newton meter.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya