Bukan Honda BeAT, Skuter Matik Ini yang Paling Murah se-Indonesia

Motor Suzuki Nex II warna baru
Sumber :
  • Suzuki Indonesia

VIVA – Meski mengalami sedikit penurunan, skuter matik masih mendominasi penjualan sepeda motor di Tanah Air. Tak heran, pabrikan otomotif roda dua terus menawarkan produk-produk baru di segmen ini.

Menelusuri data dari laman Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia atau AISI, total penjualan motor dari pabrik ke diler selama 10 bulan di tahun ini adalah 3.194.344 unit.

Dari data diketahui skuter matik alias skutik mendominasi dengan angka 88,3 persen, atau setara 2.415.098 unit. Ini bisa diartikan jenis sepeda motor ini masih menjadi produk yang menemani berbagai aktivitas masyarakat.

Melansir dari 100KPJ, Senin 7 Desember 2020, saat ini ada sejumlah pabrikan otomotif roda dua asal Jepang yang menjual skuter matik dengan banderol Rp16 jutaan, dan memiliki beragam fitur untuk para pengguna.

Skuter matik Honda BeAT CBS misalnya, ditawarkan oleh diler resmi dengan harga Rp16,45 juta on the road Jakarta. Skutik ini berperawakan mungil, dilengkapi panel instrumen semi digital, lampu depan LED, dan memakai rangka eSAF.

Dari merek Yamaha, diketahui ada dua skutik yang banderolnya masih di kisaran Rp16 jutaan, yakni Mio M3 Rp16,35 juta dan Gear 125 Rp16,25 juta on the road. Keduanya mengusung mesin bensin berkapasitas 125cc.

Sementara dari pabrikan otomotif yang baru saja merayakan 50 tahun kehadirannya di Indonesia, yakni Suzuki. Ada produk skutik bernama Suzuki Nex II, yang dibanderol Rp16,2 juta untuk tipe Elegan dan Standar, serta Rp16,9 juta pada tipe Fancy Dinamic.

Baca juga: Pabrikan Mobil Blasteran China-Inggris Bikin Sedan, Modelnya Oke Juga.

Terpopuler: Mobil MPV China Super Canggih, Skuter Matik Gagah Suzuki Rp20 Jutaan
Aksi Nekat Pengendara Motor Ini Bikin Warganet Heran

Aksi Nekat Pengendara Motor Ini Bikin Warganet Heran

Belakangan ini, terdapat sebuah video viral di media sosial seorang pengendara motor melakukan aksi nekat saat ingin menyeberang jalan.

img_title
VIVA.co.id
31 Maret 2024