Suzuki Indonesia Punya Motor Misterius

Logo Suzuki.
Sumber :
  • Carscoops

VIVA – Suzuki tidak hanya dikenal sebagai produsen mobil saja, pabrikan otomotif asal Jepang ini juga membuat beragam sepeda motor di Indonesia.

Suzuki Luncurkan Skuter Matik Baru Rp24 Jutaan

Produk yang ditawarkan oleh divisi roda dua PT Suzuki Indomobil Sales mulai dari skuter matik, hingga sport naked dan sport fairing. Meski jumlahnya tidak sebanyak kompetitor, namun produk ini memiliki penggemar yang cukup banyak.

Salah satu model yang populer di Tanah Air yakni sport fairing Suzuki GSX-R150, yang ditawarkan dengan harga mulai dari Rp30,6 juta on the road Jakarta.

Kawasaki Ninja ZX-25R dan ZX-4RR di Indonesia Kena Recall karena Masalah Rangka?

Beberapa waktu lalu, pabrikan berlogo S tersebut dikabarkan akan menghadirkan seri GSX-R dengan kapasitas mesin yang lebih besar.

Hal itu diketahui dari munculnya kode GSX250F, di Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 1 tahun 2021 tentang Nilai Jual Kendaraan Bermotor.

Harga Suzuki Jimny 5 Pintu Ternyata Mengalami Kenaikan, Cek Harga Terkini

Department Head Of Sales and Marketing Two Wheels SIS, Yohan Yahya ketika ditanya mengenai informasi tersebut tidak menjawab secara langsung. Ia bahkan berkelakar tentang hal tersebut.

“Memang ada ya? Mungkin salah ketik itu,” ujarnya sembari tertawa saat konferensi pers virtual, dikutip VIVA Otomotif Jumat 5 Maret 2021.

Meski tidak mau memberi jawaban, namun Yohan memastikan bahwa SIS akan selalu menghadirkan produk baru. Namun, lagi-lagi ia enggan memberikan bocorannya.

“Peluncuran produk baru pasti ada, tunggu saja sebentar lagi,” ungkapnya.

Terkait gencarnya kompetitor memberi penyegaran pada model sport fairing berkapasitas mesin 150cc, Yohan mengaku bahwa mereka tidak bakal berpangku tangan melihat hal tersebut.

“GSX-R150 baru kapan itu dihadirkan dengan livery 100 tahun Suzuki. Kompetitor sudah banyak perubahan, kami tidak akan tinggal diam,” jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya