Segini Harga Yamaha Aerox 155 Edisi MotoGP

Ilustrasi gambar motor Yamaha Aerox Edisi MotoGP
Sumber :
  • Motoroids

VIVA Otomotif -  MotoGP merupakan seri kejuaraan balap motor yang diselenggarakan di sirkuit jalanan yang disetujui dan diatur oleh Fédération Internationale de Motocyclisme. Banyak dari para pecinta otomotif menyukai kegiatan tersebut.

Daftar Motor Matik Bekas Paling Laku di Pasaran

Adanya penggemar ajang internasional itu, membuat Yamaha Motor menghadirkan edisi MotoGP terhadap model unggulannya. Kendaraan roda dua itu mengarah pada Aerox 155 yang diubah dengan nuansa MotoGP.

Dikutip VIVA dari Motoroids, Selasa 27 September 2022, masuk di segmen skuter besar ini, motor itu dicat dengan lapisan dasar serba hitam dengan corak MotoGP pada bagian bodi, yang terinspirasi oleh Yamaha YZR-M1.  Bahkan model itu mendapat stiker 'Monster Energy' pada bagian visor, apron, dan mudguard.

Maverick Vinales Cetak Sejarah yang Tak Pernah Diraih Valentino Rossi, Ada Andil Suzuki

Yamaha Aerox Desain Baru

Photo :

Secara tampilan, Aerox 155 edisi MotoGP ini hadir dengan desain berani yang disematkan lampu depan LED kembar split, indikator sein LED yang rata dengan fairing samping. Ditambah, lampu belakang terdiri dari 12 LED yang memberikan tampilan 3D. 

Merek Sepeda Motor Bekas Paling Banyak Diburu Konsumen 2024

Untuk bagian kaki-kaki, kuda besi ini menampilkan pelek ringan berukuran 14 inci dengan ban tubeless berukuran 110 mm bagian depan dan 140 mm bagian belakang. Komponen tersebut disematkan pengereman berupa rem cakram berukuran 230 mm. Pada bagian depan disematkan rem ABS dan rem tromol untuk bagian belakang.

Selain itu, motor tersebut juga mendapatkan layar LCD berukuran 5,8 inci dengan Multi-Information Display (MID). Fungsi dari sistem itu untuk menampilkan speedometer, RPM, indikator VVA dan notifikasi Y-Connect App Phone. Untuk kenyamanan pengendara, opsi pengisian bahan bakar telah disediakan dengan tutup bahan bakar eksternal.

Bicara soal performa, Aerox 155 edisi MotoGP ini mengusung mesin Blue Core 155cc generasi baru yang dilengkapi dengan Variable Valve Actuation (VVA). Mesin itu mampu menghasilkan tenaga sebesar 15 daya kuda dengan torsi mencapai 13,9 Newton meter. Tenaga itu disalurkan dengan transmisi CVT berpendingin cairan.

Perusahaan asal Jepang ini memberitahu bahwa model ini mendapatkan Sistem pembangkitan motor cerdas untuk menghidupkan mesin secara senyap dan fitur start-stop untuk menambah efisiensi bahan bakar. Hal itu untuk mendukung kemudahan aktivitas ketika sedang berkendara.

Sebagai tambahan informasi, Yamaha memberi harga untuk edisi MotoGP ini sebesar 1,41 lakh atau setara Rp28 jutaan. Model tersebut dijual terbatas oleh perusahaan di pasar otomotif global.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya