Kisaran Biaya Servis Ringan Motor, Simpan Buat Pedoman

Service Motor Gratis bagi Anggota Kopassus
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id - Musim mudik sudah menyapa. Jutaan orang dipastikan bakal melakoni ritus akbar tahunan ke kampung halaman. Tak hanya transportasi publik, sebagian masyarakat pun memilih berlebaran di kampung halaman dengan kendaraan pribadi, sepeda motor misalnya.

Karena bakal dibawa dengan jarak tempuh yang jauh, pastikan kendaraan Anda sudah dalam keadaan prima. Jika belum, segeralah menyambangi bengkel terdekat kepercayaan agar motor Anda tak mengalami masalah saat dalam perjalanan ke kampung halaman.

Dalam tulisan kali ini, VIVA.co.id akan menjabarkan kisaran harga untuk servis motor Honda. Disampaikan Honda Cengkareng, biaya servis ringan untuk sepeda motor produk sayap mengepak itu bervariasi, termurah Rp29.900 dan termahal Rp84.500.

Mengenal Rem ABS, Masalah dan Solusinya

Servis ringan meliputi pembersihan karburator, penyetelan karburator, pembersihan saringan udara, pemeriksaan dan penggantian oli, pembersihan busi, penyetelan dan pelumasan rantai roda, penyetelan rem depan dan belakang, pemeriksaan dan penambahan air aki, serta pemeriksaan lampu dan klakson.

Sedangkan paket servis lengkap ditambah penyetelan dan pelumasan kabel gas, pemeriksaan dan penyetelan setang kemudi, pengencangan mur dan baut, pemeriksaan roda dan ban, penyetelan klep, penyetelan kopling.

Untuk bebek Honda seperti Honda Supra X series termasuk Kharisma dan Kirana, harga servis ringan yang dipatok yakni Rp40.300 untuk servis ringan dan Rp55 ribu untuk servis lengkap. Harga servis Honda Revo dan Blade, ringan Rp37.700 dan Rp52 ribu untuk servis lengkap.

Sementara tipe matic, seperti Beat, Vario, Scoopy, dan Spacy, harga servis ringan Rp39 ribu dan lengkap Rp55 ribu.

Adapun komponen yang rentan rusak dan harus diganti biasanya, busi, kampas rem depan-belakang, filter udara. Selain itu, pastikan juga harus menganti oli mesin, oli gardan, dan air radiator.

Sistem kelistrikan juga harus dicek, karena berpotensi korslet dan mati akibat terkena banjir. (ren)

Sumber: Honda Cengkareng

Oli mesin.

Tips Bedakan Oli Asli dan Oplosan

Banyak produsen nakal yang kini memproduksi oli palsu.

img_title
VIVA.co.id
31 Juli 2017