Tips Mudik Naik Mobil, Nomor 1 Penting Banget

Sorot Mobil Mudik - Sejumlah mobil melaju di Tol Bawen-Salatiga
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

VIVA Otomotif – Momen mudik tahun ini akan terasa lebih istimewa dibanding beberapa tahun terakhir, karena pandemi semakin mereda dan pemerintah tidak lagi memberlakukan pembatasan atau larangan perjalanan sehingga masyarakat semakin leluasa untuk melakukan perjalanan mudik.

Prediksi kenaikan jumlah pemudik juga mencerminkan minat masyarakat yang tinggi untuk pulang kampung. Oleh karena itu, persiapan mudik yang matang sangat penting dilakukan, terutama bagi yang akan menggunakan kendaraan pribadi, karena perjalanan jauh yang akan ditempuh dan potensi kepadatan yang akan terjadi.

Dalam rangka membantu masyarakat melakukan persiapan mudik dengan baik, PT Hyundai Motors Indonesia berbagi tips mudik yang dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk mudik dengan nyaman dan aman. Berikut daftarnya, dikutip dari keterangan resmi Sabtu 25 Maret 2023: 

Tips pertama yang diberikan adalah menjaga kondisi fisik dengan meluangkan waktu untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin sebelum dan selama perjalanan. Hal ini dilakukan dengan makan makanan bergizi, olahraga, tidur cukup, dan minum vitamin.

Selain itu, penting juga untuk memerhatikan kondisi tubuh selama perjalanan dengan mengetahui titik-titik rest area dan posko mudik yang dapat dimanfaatkan untuk istirahat.

Untuk menjaga mood selama berkendara, persiapkanlah playlist yang fun atau obrolan yang menyenangkan agar tidak mudah mengantuk selama perjalanan.

Tips kedua adalah memastikan kondisi kendaraan tetap prima karena perjalanan jauh saat mudik juga dirasakan oleh kendaraan. Oleh karena itu, sebelum mudik, perlu melakukan pengecekan rutin pada kendaraan di bengkel terdekat.

VIVA Otomotif: Suasana ruang servis mobil Hyundai.

Photo :
  • Dok: HMID

Seluruh aspek pada kendaraan harus diperiksa hingga ke hal-hal sederhana seperti tekanan angin ban dan lampu kendaraan. Dengan begitu, pengalaman berkendara dapat lebih nyaman dan memberi rasa aman bagi kita dan keluarga.

Baru 79 Persen Pemudik yang Kembali Menyebrang dari Sumatera ke Jawa

Tips terakhir adalah mempersiapkan perbekalan yang cukup karena panjangnya perjalanan mudik mengharuskan kita membekali diri dengan logistik yang memadai. Pastikan membawa bekal makanan dan minuman yang cukup untuk mengisi tenaga selama di jalan.

Pertimbangkan juga untuk membawa bantal yang dapat meningkatkan kenyamanan. Jika membawa anak, pastikan persiapan perlengkapannya sudah lengkap agar anak dapat merasa nyaman selama perjalanan mudik.

Jumlah Pemudik Lebaran 2024 Capai 193,6 juta, Airlangga: Ada Andil Terhadap Pertumbuhan Ekonomi

Bagi masyarakat yang ingin menikmati mudik yang nyaman dan aman, saat ini HMID menggelar kampanye #DiantarSangBintang untuk mewujudkan impian mudik dan berkumpul bersama keluarga di momen Ramadhan dan Lebaran.

Kampanye ini memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk menikmati perjalanan ke kampung tanpa memikirkan biaya transportasi dengan menggunakan mobil Hyundai Stargazer.

Bus Bandung-Denpasar Terbakar di Tol Jomo, 36 Orang Penumpang Selamatkan Diri
Ketua Rampai Nusantara (Doc: Istimewa)

Angka Kecelakaan Menurun Selama Mudik Lebaran, Kapolri dan Anak Buahnya Dapat Apresiasi

Organisasi Kemasyarakatan Rampai Nusantara mengapresiasi Kapolri atas lancarnya arus mudik dan balik Lebaran tahun 2024.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024