Segera Servis Power Window Jika Muncul Garis Ini

Garis baret pada kaca mobil.
Sumber :
  • Youtube

VIVA.co.id – Salah satu fitur pada mobil yang saat ini umum dipasang adalah power window. Perangkat ini memberikan kemudahan dan kenyamanan saat menaik-turunkan kaca jendela mobil.

Terlalu Sering Poles Kaca Mobil Bisa Berdampak Negatif

Teknologi yang disematkan pada fitur ini juga cukup canggih, mulai dari naik dan turun secara otomatis hingga bisa berhenti sendiri jika ada anggota tubuh yang tidak sengaja terjepit.

Sebagai salah satu penunjang kenyamanan berkendara, bisa dibayangkan apabila power window macet di tengah perjalanan. Tentunya akan sangat mengganggu, apalagi jika kaca jendela terbuka dan tidak bisa ditutup.

Begini Cara Buka Kaca Mobil yang Benar agar Irit BBM

Untuk menghindari kondisi ini, sebaiknya perhatikan gejala-gejala awal untuk mendeteksi kerusakan power window. Berikut gejala-gejalanya, seperti dilansir dari Astraworld, Senin 2 Oktober 2017:

  1. Saat tombol power window ditekan, kaca jendela kadang naik kadang tidak. Masalah ini kemungkinan karena sakelar power window rusak. Jika hal ini terjadi di bagian pintu penumpang, aktifkan melalui tombol yang terdapat di pintu pengemudi.
  2. Terdengar bunyi kasar saat mengoperasikan power window. Apabila bunyi berasal dari dalam pintu, kemungkinan penyebabnya adalah regulator power window di dalam pintu sudah mulai rusak. Agar kerusakan tidak semakin parah, sebaiknya segera cek ke bengkel untuk memastikan apakah ada komponen yang lepas, kendor atau rusak geriginya.
  3. Proses naik-turun kaca tidak lancar atau seret, dan terdapat garis baret di salah satu sisi kaca jendela. Hal ini bisa disebabkan jalur pada kaca dalam kondisi kering, miring atau keluar dari jalurnya. Solusinya, lakukan penyetelan posisi kaca jendela dan lumasi jalurnya, agar proses naik-turun lebih lancar. 
Cara Mudah Hilangkan Baret Kaca Mobil dengan Cerium Oxide
Ilustrasi membersihkan kaca mobil.

Kaca Mobil Bisa Pecah Mendadak, Ini Penyebabnya

Kaca mobil merupakan salah satu komponen penting dalam keselamatan berkendara. Kaca mobil yang pecah tidak hanya menjadi masalah kosmetik, melainkan dapat mengancam kesel

img_title
VIVA.co.id
13 Desember 2023