Gubernur Ganjar Pergoki Jeruk Pakai Helm

Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo pergoki jeruk pakai helm.
Sumber :
  • Instagram @ganjar_pranowo

VIVA – Hari libur banyak dimanfaatkan warga perkotaan untuk berolahraga, termasuk juga para pejabat pemerintahan. Salah satunya Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Video Innova Zenix Hybrid Tak Kuat Nanjak Jadi Sorotan Warganet

Melalui akun Instagram miliknya, Ganjar terlihat memakai baju untuk bersepeda, lengkap dengan helm pengaman. Dari status yang ia unggah, diketahui bersepeda dilakukan di Kota Semarang pada Kamis 10 Mei 2018

Lucunya, ia memergoki pemandangan unik. Tampak seorang ibu beserta anaknya mengendarai sepeda motor sembari membawa kardus besar. Sang ibu sebagai pembonceng, sementara anak perempuannya yang mengendarai motor.

Karung Ini Selamatkan Banyak Nyawa Pengendara Motor

Namun, bukan itu yang Ganjar perhatikan, melainkan benda yang ada di atas kardus. Dari video yang diunggahnya, tampak ada jeruk bali diletakkan di dalam helm.

Pengendara Motor Akrobat Depan Kantor Polisi, Endingnya Sesuai Harapan Netizen

Helm tersebut rupanya milik si pengendara motor, karena pembonceng terlihat mengenakan helm lainnya. Ganjar langsung merekam adegan tersebut sembari memberikan teguran halus.

“Ada tontonan yang menarik. Helm ternyata lebih dipakai untuk mengamankan jeruk,” ujar Ganjar dalam video tersebut.

“Saya hanya mengingatkan saja, akan lebih baik helm digunakan untuk kepala,” tuturnya menambahkan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya