12 Mobil Konsep Paling 'Gila' dalam Sejarah Tokyo Motor Show

Mobil konsep Nissan Nails
Sumber :
  • Tokyo Motor Show

VIVA.co.id - Tak dipungkiri jika Tokyo Motor Show selalu jadi surga bagi para pecinta otomotif dunia. Bagaimana tidak, para pengunjung selalu disuguhi tontonan menarik dari mobil-mobil konsep produsen-produsen otomotif.

Tak jarang, mobil-mobil konsep yang hadir membuat mata pengunjung terbelalak. Maklum saja, mobil-mobil konsep yang mejeng tak sekedar terlihat unik, bahkan terkadang terlihat aneh dan di luar nalar.

Nah, menjelang bergulirnya Tokyo Motor Show 2015 yang akan mulai dihelat pada Kamis 29 Oktober 2015 mendatang, VIVA.co.id berhasil menghimpun mobil-mobil konsep yang sukses menyedot perhatian pengunjung.

Berikut ini 12 mobil konsep paling 'gila' dalam sejarah Tokyo Motor Show:

Rem Motor Anda Keras, Ini Penyebabnya


1. Debut Mobil Listrik
Jauh-jauh hari sebelum Nissan Leaf, Tesla Model S atau BMW i3 lahir, sudah ada mobil listrik yang diperkenalkan di Tokyo Motor Show 1970. Mobil konsep dengan dua tempat duduk itu disebut 315X.

JK Bangga Penjualan Mobil Capai Satu Juta Unit per Tahun



2. Toyota pamerkan mobil sedan dengan pintu sliding
Pada ajang Tokyo Motor Show 1977, Toyota hadir dengan gebrakan. Mereka memperkenalkan mobil konsep berupa sedan dengan pintu sliding yang dijuluki F110. Selama ini pintu sliding hanya ditemukan pada minivan, bukan?



3. Mobil konsep untuk generasi Walkman
Pada Tokyo Motor Show 1979, sebuah mobil konsep sukses mengejutkan pengunjung. Bagaimana tidak, mobil tersebut hadir dengan gaya Walkman yang saat itu memang tengah digandrungi anak muda. Mobil itu adalah CX-80.

V-Belt Motor Matik Putus Sebenarnya Bisa Diantisipasi



4. Mobil pecinta Jetski
Toyota memperkenalkan sebuah mobil konsep multiguna pada Tokyo Motor Show 1987. Mereka memperkenalkan mobil pikap Hilux Surf yang akan memberikan kemudahan saat menggendong motor jetski.



5. Mobil Batman atau pesawat ruang angkasa
Mobil konsep yang satu ini sukses menyedot perhatian pengunjung di Tokyo Motor Show 1991. Yang menarik, mobil ini akan melipat secara otomatis saat diparkir sehingga tak ada lagi kabin yang tersisa.

6. Nissan Nail Concept
Mobil konsep Nissan ini diluncurkan di Tokyo Motor Show 2001. Mobil pikap unik ini punya fitur yang akan memudahkan para pecinta gadget dengan fitur-fitur canggih.

7. Van tembus pandang
Honda memperkenalkan mobil konsep Unibox pada Tokyo Motor Show 2001. Mobil van hybrid ini tampak unik dengan sisi transparan yang ditonjolkan. Semua jeroan mobil terlihat jelas di kendaraan unik Honda ini.



8. Mobil konsep paling 'egois' para pecinta petualangan
Toyota membuat kejutan pada Tokyo Motor Show 2003. Mobil konsep PM menjadi kendaraan listrik paling egois karena hanya untuk satu penumpang. Menariknya, mobil ini juga dilengkapi fitur canggih termasuk koneksi dengan kendaraan serupa yang ada di sekitar lokasi.



9. Mobil listrik tiga penumpang
Nissan menghadirkan kejutan di Tokyo Motor Show 2005 dengan kehadiran Pivo. Mobil konsep tiga penumpang ini terbilang unik karena tiga kursi dibuat sejajar. Dan yang tak kalah menarik, kabin bisa berputar 360 derajat.



10. Mobil unik ramah lingkungan
Pada Tokyo Motor Show 2007, Honda memperkenalkan sebuah mobil konsep bernama Puyo. Mobil ini dianggap sebagai salah satu penggagas mobil ramah lingkungan. Yang tak kalah menarik, mobil ini juga bisa dioperasikan dengan joystick.



11. Mobil hybrid 'bersenjata' sepeda motor
Honda memperkenalkan sebuah mobil konsep unik pada Tokyo Motor Show 2013. Mobil konsep Micro Commuter merupakan sebuah kendaraan listirk yang di dalamnya juga menggendong motor listrik dua roda untuk memaksimalkan mobilitas sang pengemudi.

12. Mobil yang menggambarkan emosi sang pengemudi

Toyota memamerkan mobil konsep FV2 di Tokyo Motor Show 2013. Mobil ini menarik perhatian karena dapat menggambarkan emosi sang pengemudi dengan perubahan warna yang terjadi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya