Ini Cara Paling Unik Temukan Mobil yang Hilang

Berbekal gambar 'anak TK' ini mobil yang hilang ditemukan
Sumber :
  • metro.co.uk

VIVA.co.id - Peristiwa mengharukan, sekaligus unik dialami seorang wanita bernama Zaira Salazar Medina. Ini, karena mobil pikap jadul buatan Nissan tahun 1991 miliknya yang sempat hilang akhirnya kembali ditemukan.

Yang menarik, mobil hilang ini ditemukan dengan cara yang terbilang unik. Sebab, bukan melalui proses pencarian, atau dengan bantuan pihak kepolisian.

Mobil Elvis Presley Ini Sempat Hilang 50 Tahun

Dilansir Metro.co.uk, Jumat 18 Desember 2015, Medina bukan menyebarkan foto mobil pikap kesayangannya itu, melainkan hanya menyebarkan sebuah gambar mobil yang sebenarnya tak jelas.

Usai menggambar mobil pikap yang hanya terlihat dari samping mirip gambar anak TK itu, ia juga menuliskan ‘pick up Nissan 91’ lengkap dengan plat nomor ‘21B-65-12’. Setelah itu, Medina mengunggahnya ke akun Facebook.

Gambar yang diunggah ke media sosial itu, ternyata menarik para netizen untuk mengejek dan membuat meme-meme lucu menggunakan editan aplikasi foto. Tak ayal gambar-gambar itu bermunculan, mulai dari penggunaan pikap oleh pasukan ISIS hingga mobil pikap di parkir di jalanan.

Kendati mendapatkan ejekan selama beberapa hari, Medina pun mendapatkan kabar baik. Ejekan di dunia maya ini, ternyata mampu membuat mobilnya ditemukan kembali.

Kolektor Ditolak Beli LaFerrari Edisi Terbatas

Ya, mobil kesayangannya itu telah ditemukan di sebuah pasar lokal dan dalam pengawasan pihak kepolisian setempat. (asp)

Mobil konsep Bugatti

Hanya Pangeran Arab yang Bisa Miliki Mobil Konsep Ini

Ada Bugatti Chiron dan Vision Gran Turismo di garasi rumahnya.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016