Polisi Taruh Ikan Lele di Lubang Jalan yang Bikin Macet

Polisi taruh ikan lele di lubang jalanan
Sumber :
  • Facebook

VIVA – Banyak langkah untuk memprotes pemerintah dan instansi terkait karena ada jalanan yang rusak. Salah satu contohnya dengan menaruh ikan lele di jalanan yang berlubang.

Cara Pemotor Hindari Basah saat Hujan Ini Bikin Warganet Tersenyum

Ya, aksi ini diketahui dilakukan oleh salah seorang anggota Polisi di Demak, bernama Yasin. Video yang tersebar di media sosial Facebook memperlihatkan petugas polisi menaruh ikan lele di jalanan berair di sisi rel kereta yang kerap bikin macet.

Rekaman berdurasi 55 detik ini memperlihatkan polisi tersebut menaruh ikan lele untuk memprotes jalanan rusak. Hebatnya, ikan ditaruh ketika kondisi jalanan ramai dilintasi oleh mobil maupun sepeda motor.

Honda Jazz Nekat Masuk Jalur Sepeda, Sanksinya Enggak Main-main

Ikan lele tersebut terlihat bergerak di dalam genangan air yang ada di lubang jalanan. Sementara itu, pengendara sepeda motor menghindari lubang yang sudah diisi ikan.

Berikut video polisi menaruh ikan lele di tengah jalan tersebut:

Viral Mobil Gerak ke Kiri dan Kanan, Ternyata Pengemudi sedang Melakukan Ini
Angkot berhenti di tengah jalan.

2 Angkot Biru Ini Jadi Viral di Media Sosial

Video tersebut direkam oleh seorang pengendara sepeda motor, yang hendak melintas di antara kedua angkot tersebut.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2024