KPPS di Semarang Meninggal karena Lelah

Anggota KPPS Bambang Saptono (52) meninggal dunia di Kecamatan Semarang Selatan
Sumber :
  • VIVA/Dwi Royanto

VIVA – Bambang Saptono (52 tahun), seorang anggota kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) di Kota Semarang, Jawa Tengah meninggal dunia pada Rabu, 24 April 2019. Pria yang bertugas di TPS 12 Barusari, Kecamatan Semarang Selatan itu diduga meninggal karena kelelahan.

Ketua KPU Minta Maaf kepada KPPS karena Negara Belum Mampu Belikan HP

Bambang dinyatakan meninggal saat dirawat di Rumah Sakit Dr Kariadi Semarang. Almarhum sendiri diketahui memiliki riwayat sakit hati hingga akhirnya dinyatakan meninggal. 

Menurut Ketua KPPS TPS 12 Barusari, Basuki Suwandani, kondisi kesehatan almarhum diketahui terus menurun sejak bertugas pada pencoblosan 17 April lalu. Saat itu almarhum memang sempat mengeluh lambungnya sakit dan merasa mual-mual. 

Tahapan Pilkada Jakarta 2024: Pendaftaran Paslon Dibuka 27 Agustus

Namun demikian, almarhum tetap ingin melanjutkan bertugas melayani para pemilih hingga sampai proses hitung suara. 

"Namun begitu beliau tidak menunjukkan sakit. Ia tetap bertugas menyelesaikan pekerjaan sebagai anggota KPPS. Bahkan saat perhitungan suara rampung sekitar pukul 05.30 WIB pagi, " kata Basuki. 

KPU Lapor DPR Ada 181 Anggota PPK, PPS dan KPPS Meninggal Dunia Selama Pemilu 2024

Seusai menjalankan tugas sebagai anggota KPPS, Bambang tidak langsung menjalani perawatan dan memilih memulihkan kondisinya di rumah. Bambang bahkan terus menjalankan pekerjaan sehari-hari, yaitu berjualan di rumahnya. 

"Kita baru tahu kalau dia sakit, setelah kemarin dengar kabar dirawat di rumah sakit,” kata Basuki. 

Agus Windu, kakak kandung almarhum mengaku, adiknya dilarikan ke Rumah Sakit Dr Kariadi karena kondisi tubuhnya yang terus menurun dan punya riwayat sakit hati. Setiap momen pemilu sang adik juga kerap bertugas menjadi panitia.

“Beliau selalu bertugas sebagai anggota KPPS. Kemarin beliau kelelahan, hingga sakit liver-nya kambuh,” katanya. 

Meninggalnya Bambang menyisakan duka mendalam bagi keluarga serta kerabat di TPS tempatnya bertugas. Pria yang tinggal di Jl. Kaligarang No. 21, Semarang Selatan meninggalkan seorang istri dan empat orang anak. Jenazah almarhum rencana dimakamkan di TPU Bergota hari ini. 
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya