Kampanye di Pasar Kuto, Sandiaga Jadi Rebutan Foto dan Dipuji Ganteng

Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno terus aktif berkampanye di Sumatera. Kali ini, Sandi melanjutkan kampanye di Sumatera Selatan dengan mendatangi Pasar Kuto, Palembang, Sumsel.

Paguyuban Marga Tionghoa Dorong Gunakan Hak Pilih 14 Februari untuk Lahirkan Pemimpin Berkualitas

Seperti biasa, eks Wagub DKI ini menyempatkan diri mampir ke warung makan untuk santap kuliner khas daerah yang dikunjungi. Sandi sempat mendatangi warung Madina di Pasar Kuto Palembang, Sabtu pagi, 8 Desember 2018.

"Bisnis kuliner ini mampu menyerap lapangan kerja dan menghidupi masyarakat sekitarnya. Juga meningkatkan pendapatan daerah tersebut. Prabowo dan Sandi akan fokus pada gerak ekonomi rakyat," kata Sandi dikutip dari keterangan resminya.

Prabowo Kaget Ada Pemuda Ngaku Siap Mati untuknya di Pilpres 2019: Saya Suruh Pulang!

Sandi pun memesan kopi susu, nasi goreng, srikaya dan otak-otak. Tak hanya itu, eks pengusaha ini bahkan membuat nasi gorengnya sendiri. Aksi Sandi ini membuat pemilik warung Madina, Nila takjub dengan figur Sandi.

“Ya Allah orangnya ramah betul. Lebih ganteng aslinya daripada di TV,” kata Nila.

Prabowo Cerita Tak sampai Satu Jam Putuskan Terima Ajakan Jokowi Gabung Kabinet

Perempuan berjilbab itu pun semangat meminta swafoto dengan Sandi. Tak ketinggalan, ia mengajak karyawannya berfoto bersama Sandi. Sejumlah pengunjung lain dan warga Palembang yang melihat pun tak ketinggalan ingin ikut foto bareng Sandi.

Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno

Sandi pun memuji dan memberi semangat kepada Nila dalam menjalankan usaha bisnis kulinernya. Sandi yakin bila banyak usaha bisnis seperti dilakukan Nila akan mendukung penyediaan lapangan kerja.

“Enak semua makanan Ibu Nila ini. Setiap kota di Indonesia punya tempat kuliner seperti ini. Ini menjadi potensi untuk penyediaan  dan penciptaan lapangan kerja," ujar Sandi. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya