Cara Ridwan Kamil dan Sandiaga Uno Jaga Persahabatan Jelang Pilpres

Sandiaga Uno dan Ridwan Kamil bermain catur di Bandung, 23 januari 2019.
Sumber :
  • Facebook / Sandiaga Uno

VIVA – Gubenur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Salahudin Uno, terlihat santai bermain catur di Cafe Yumaju Bandung, Rabu 23 Januari 2019.

Prabowo Kaget Ada Pemuda Ngaku Siap Mati untuknya di Pilpres 2019: Saya Suruh Pulang!

Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil, melalui akun Facebooknya menuturkan, meski perbedaan dalam pilihan politik pada pesta demokrasi pemilihan presiden 2019, persahabatan harus tetap terjaga.

"Walau berbeda, tapi kami tidak pernah menghilangkan persahabatan. Semoga para followers kami juga mengikuti, jika berbeda tetaplah saling menjaga silaturahim. Bermain catur di kafe Yumaju di Bandung bersama Kang Sandiaga Salahuddin Uno yang sedang melewati Bandung. Hasilnya Remis. #DemokrasiPositif," ujar Emil.

Prabowo Cerita Tak sampai Satu Jam Putuskan Terima Ajakan Jokowi Gabung Kabinet

Sandiaga pun merasa bersyukur bisa ditraktir minum kopi bersama di Kota Bandung. Ia pun berharap dalam pertemuan dan minum kopi bareng orang nomor satu di Jawa Barat berdampak pada energi postif terhadap masyarakat, terutama jelang Pilpres tahun ini.

"Ditraktir ngopi sama Kang Ridwan Kamil. Semoga momen seperti ini dapat memberikan contoh positif untuk seluruh masyarakat Indonesia. Kalau kita masih gontok-gontokan karena perbedaan pilihan, negara ini tidak akan pernah bisa maju. Ingat pesan saya, hindari Juniper (Julid, Nyinyir, Baper)," ujar Sandiaga Uno dalam akun Facebooknya.

Lembaga Survei yang Hasilnya Akurat dan Kredibel Bakal Jadi Rujukan di Pilpres 2024

Untuk itu, Bang Sandi, sapaan akrabnya, menyerukan dalam pesta demokrasi tetap sejuk di masyarakat.

"Yuk kita kedepankan #DemokrasiSejuk, karena pemilu ini bukan tentang siapa calon yang akan memenangkan Pilpres nanti, tapi tentang kemenangan rakyat Indonesia," katanya. (ren)

PSMTI Diterima Presiden Jokowi di Istana

Paguyuban Marga Tionghoa Dorong Gunakan Hak Pilih 14 Februari untuk Lahirkan Pemimpin Berkualitas

Jelang pencoblosan Pemilu 2024, pada 14 Februari pekan depan, masyarakat diimbau agar menggunakan hak pilihnya dengan bijak. Untuk bisa memilih pemimpin yang berkualitas.

img_title
VIVA.co.id
6 Februari 2024