Airlangga: NTB Lumbung Suara Golkar, Nanti TGB Turun Gunung

Ketum Golkar Airlangga Hartarto di Lombok, NTB
Sumber :
  • VIVA.co.id/Satria Zulfikar

VIVA – Sisa waktu kampanye dimanfaatkan elite Golkar dipimpin Ketua Umum Airlangga Hartarto konsolidasi dengan kader daerah. Kali ini, Airlangga konsolidasi dengan kader Golkar se-Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

Airlangga: Kader Golkar Siap Ditempatkan di Legislatif maupun Eksekutif

Airlangga tak sungkan menilai NTB sebagai provinsi ulama besar. Alasannya banyak tokoh nasional lahir dari NTB. Ia pun menyinggung Muhammad Zainul Majdi atau Tuan Guru Bajang yang notabene eks Gubernur NTB.

Bergabungnya TGB ini dinilai menjadi modal Golkar di NTB. Apalagi, TGB sudah aktif bergabung untuk kampanyekan Golkar. Lalu, ditambah Bupati Lombok Tengah, Suhaili yang merupakan Ketua DPD Partai Golkar.

Jokowi Enggak Bahas Pemerintahan Prabowo saat Buka Puasa Bersama Menteri di Istana

"Provinsi NTB lumbung suara Golkar, nanti pak TGB juga turun gunung. Kita bersatu Insya Allah NTB menang," ujar Airlangga di Hotel Lombok Raya Mataram, Selasa, 19 Februari 2019.

Airlangga optimis dengan figur TGB akan membawa elektoral besar untuk Golkar NTB. Hal ini mengingat saat menjabat Gubernur NTB dua periode, TGB dinilai memiliki track record yang sudah terbukti mampu meraih kemenangan. Contohnya ketika Pilpres 2014 saat Golkar mendukung Prabowo maka NTB menjadi salah satu basis suara eks Danjen Kopassus itu.

Indonesia, Singapore Discuss Labor Cooperation

"Yang dukung Pak Prabowo waktu itu siapa, Partai Golkar kan di sana. Sekarang Partai Golkar mendukung Pak Jokowi. Golkar terkonsolidasi semangat tinggi untuk memenangkan pemilu," jelas Airlangga.

Adapun Airlangga menargetkan Golkar NTB memperoleh 4 kursi legislatif untuk DPR RI, dan 8 kursi DPRD Provinsi. Selain itu, komitmen Golkar untuk memenangi capres petahana Jokowi di Pilpres 2019.

Di forum tersebut juga, Airlangga menjabarkan keberhasilan Jokowi membangun Indonesia. Mulai dari menurunnya tingkat kemiskinan hingga pembangunan infrastruktur yang merata.

"Pak Presiden sangat perhatian kepada NTB. Kita menangkan Pak Jokowi," ujar Menteri Perindustrian itu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya