Masa Kampanye Usai, Airlangga Apresiasi Tokoh Senior Golkar

Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto
Sumber :
  • Dok. Golkar

VIVA – Masa kampanye sudah usai dan kini memasuki masa tenang sebelum pencoblosan. Ketua Umum DPP Golkar Airlangga Hartarto mengapresiasi kinerja elite tokoh senior Partai Beringin yang membantu dalam kampanye akbar untuk pemenangan Golkar di Pileg 2019.

Asia Business Council, Menko Airlangga Yakinkan Komitmen Indonesia Mempercepat Pembangunan Ekonomi

Dia meyakini, dengan kampanye yang sudah dijalankan lebih dari tujuh bulan, Golkar akan meraup suara optimal di Pileg 2019. Dalam kampanye Golkar, tokoh senior Golkar seperti Aburizal Bakrie hingga Jusuf Kalla turun tangan membantu di daerah.

"Kami yakin akan meraih banyak suara di Pileg 2019. Para tokoh senior turut membantu upaya pemenangan dalam kampanye. Para tokoh Golkar patut dijadikan contoh yang sangat baik dengan dedikasi tinggi," ujar Airlangga di Jakarta, Minggu, 14 April 2019.

Soal Konflik Israel-Iran, Airlangga Cermati Dampak ke Sektor Logistik Minyak Mentah Dunia

Airlangga menekankan, partai yang dipimpinnya akan tetap solid mendukung pasangan nomor urut 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019. Dia menilai, eks gubernur DKI itu layak maju sebagai RI-1 untuk kali kedua.

"Program yang ada sudah dirasakan oleh masyarakat, melanjutkan program yang berikut akan semakin memperkuat fondasi Indonesia lebih kuat," tutur Airlangga.

Bobby Nasution Bilang Ada Partai Berikan Tugas ke Dia Maju di Pilgub Sumatera Utara

Dia menegaskan, di periode pertamanya selama 4,5 tahun, Jokowi sudah mencetak banyak pencapaian. Salah satunya terkait keberhasilan menurunkan angka kemiskinan dan pengangguran.

Kemudian, ia menambahkan, bila Golkar saat ini memiliki persamaan visi misi dengan Jokowi sebagai capres petahana.

"Golkar bersama Jokowi terus mendorong pembangunan bangsa agar lebih maju dan sejahtera dan membawa Indonesia menjadi ekonomi terbesar ke-10 dunia," kata Airlangga.

Tahapan pemungutan suara Pemilu 2019 akan digelar Rabu, 17 April 2019. Pemilu 2019 akan digelar serentak dengan rangkaian pileg dan pilpres.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya