Prabowo Mengaku Belum Bertemu Utusan Jokowi

Prabowo-Sandi deklarasikan kemenangan Pilpres 2019 di Jakarta, Kamis 18 April.
Sumber :
  • VIVA/Anwar Sadat

VIVA – Calon presiden Prabowo Subianto mengakui kalau dirinya belum bertemu dengan orang yang diutus capres Joko Widodo. Hal ini dikatakan Prabowo paska deklarasi kemenangan yang kedua di Rumah Kertanegara, Jakarta Selatan.

Gerindra Akui Agenda Pertemuan Prabowo dengan Megawati Sedang Disusun

"Belum," kata Prabowo singkat sambil menggelengkan kepala, Kamis, 18 April 2019.

Ketika ditanya apakah akan ada rencana bertemu dengan Jokowi paska pemungutan suara, Ketua Umum Partai Gerindra ini menyatakan bahwa hubungan dirinya dengan Jokowi berjalan baik.

Gus Ipul Sindir PKB Belum Beri Selamat ke Prabowo-Gibran: Apresiasi Pilihan Rakyat Itu Penting

"Yang jelas hubungan saya baik dengan beliau dan semuanya," katanya.

Sementara itu, Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga, Andre Rosiade, menyatakan hal yang sama. Bahwa hingga kini pihak BPN belum menerima perwakilan dari pihak Jokowi.

Presiden Korsel Beri Selamat ke Prabowo Subianto Menang Pilpres 2024: Semoga RI Lebih Makmur

"Tadi Pak Prabowo bilang belum ada utusan," katanya.

Sebelumnya, calon presiden Joko Widodo menegaskan bahwa persahabatan dan tali silaturhaminya dengan Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno tidak akan putus. Bahkan, dia mengaku sudah berusaha menjalin kontak dengan Prabowo.

"Tadi siang saya mengutus seseorang untuk bertemu, dengan beliau, agar kita bisa berkomunikasi dan kalau bisa bertemu sehingga rakyat melihat bahwa pemilu kemarin sudah selesai, dengan lancar, aman, damai dan tidak ada sesuatu apapun," kata Jokowi dalam konferensi pers beberapa waktu yang lalu, Kamis, 18 April 2019.

Tapi, Jokowi belum bisa menyampaikan bagaimana hasil dari pertemuan utusannya itu dengan Prabowo.

"Nanti setelah bertemu, baru kita sampaikan, bertemu saja belum," kata Jokowi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya