Kiai Sepuh se-Jatim Minta Masyarakat Tunggu Hasil dari KPU

Anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) menunjukkan surat suara kepada para saksi saat dilakukan perhitungan lanjutan di TPS bersebelahan dengan Pos Lanal Pusong di Desa Pusong Baru, Lhokseumawe, Aceh
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Rahmad

VIVA - Puluhan kiai sepuh se-Jawa Timur berkumpul di Rumah Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, Saifullah Yusuf (Gus Ipul), di perumahan The Gayungsari, Surabaya. Mereka bertemu untuk menyikapi dinamika politik paska pemilihan presiden dan pemilihan legislatif 2019.

Pemilu 2024 Lebih Teduh Dibanding 2019

"Kiai-kiai berkumpul setelah kemarin proses pilihan presiden. Ibaratnya ini adalah melupakan 01-02 untuk bermusyawarah dalam menyikapi dinamika paska pilpres," kata Gus Ipul melalui keterangannya, Jumat, 19 April 2019.

Dalam pertemuan itu, para kiai sepuh tersebut mengeluarkan lima seruan kepada masyarakat, satu di antaranya meminta masyarakat bersabar dan menunggu hasil perhitungan resmi KPU.

AROPI: Dibanding Musim Pemilu 2019, Tingkat Kepercayaan Terhadap Lembaga Survei Naik 7,6%

Mereka juga menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT atas terselenggaranya Pemilu 2019 yang aman, tertib dan lancar. Kemudian mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah menyalurkan hak pilih, dan aparat negara yang telah bertugas dengan baik.

Selain itu, mereka juga menyerukan agar seluruh pihak menjaga suasana masyarakat yang aman dan kondusif, menjauhi segala bentuk provokasi dan ujaran kebencian yang  berpotensi memecah belah umat.

Paguyuban Marga Tionghoa Dorong Gunakan Hak Pilih 14 Februari untuk Lahirkan Pemimpin Berkualitas

Pertemuan itu sendiri sangat penting karena para kiai yang bertemu sebelumnya ada yang mendukung pasangan Jokowi-Ma'ruf dan ada yang mendukung Prabowo-Sandi.

 Mereka mengganggap proses dukung mendukung telah usai dan saatnya kini menatap ke depan demi keutuhan dan kemajuan bangsa.

Sementara itu, Ketua Ikatan Gus Gus Indonesia KH Ahmad Fahrur Rozi (Gus Fahrur) yang juga ikut dalam pertemuan mendukung aparatur keamanan negara bertindak tegas untuk mengantisipasi segala bentuk kerawanan sosial dan potensi konflik horizontal di tengah masyarakat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya