BPN Sebut Prabowo Terbuka untuk Silaturahmi, Bukan Lobi Politik

Capres Prabowo Subianto dan Cawapres Sandiaga Uno
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Koordinator Jubir Badan Pemenangan Nasional Jokowi-Ma'ruf, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan banyak sekali yang menawarkan jabatan ke Prabowo dan Sandiaga berulangkali. Ia pastikan mereka tak tertarik dengan hal tersebut.

Khawatir Ada Aksi saat Putusan Sengketa Pilpres, TKN Siapkan Satgas Khusus

"Pak Prabowo itu poinnya tidak ingin lobi-lobi politik. Apalagi bagi-bagi jabatan. Banyak sekali tawaran-tawaran jabatan ke Prabowo, Bang Sandi," kata Dahnil di kediaman Prabowo, Jakarta, Kamis 23 Mei 2019.

Saat ditanya apakah yang dimaksud jabatan tersebut menteri, ia mengatakan tak tahu persis tawaran-tawaran tersebut. 

Tony Blair Ucapkan Selamat ke Prabowo Usai Menang Pilpres: Fantastis!

"Bang Sandi berulang kali menyebutkan bahwa ia tidak akan tertarik dengan tawaran-tawaran jabatan. Bang Sandi tidak pernah tertarik. Saya tidak tahu persis tawaran-tawaran itu. Yang jelas kalau ada tawaran begitu, Bang Sandi tidak terbuka pada upaya lobi-lobi jabatan," kata Dahnil.

Sebelumnya, ada desakan baik paska pemungutan suara maupun unjuk rasa 22 Mei 2019 agar Prabowo-Sandi bertemu dengan Jokowi-Ma'ruf. BPN terbuka terhadap silaturahmi, hanya saja menolak adanya lobi.

Kaesang: Walaupun PSI Belum Bisa Masuk Senayan, Enggak Masalah
Prabowo Subianto

Langkah Prabowo Larang Pendukung Demo di MK Dinilai Bisa Jaga Kesejukan Demokrasi

Presiden terpilih Prabowo Subianto mengimbau para pendukung atau simpatisannya untuk mengurungkan aksi di Mahkamah Konstitusi (MK) atau tempat lainnya jelang putusan MK.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024