Del Bosque Aman Bersama Spanyol

Vicente Del Bosque
Sumber :
  • AP Photo/Victor R. Caivano

VIVAnews - Vicente del Bosque akan tetap dipercaya sebagai pelatih Spanyol apapun hasilnya di Piala Dunia 2010. Bahkan jika La Furia Roja gagal lolos di fase grup.

Kepastian itu dikeluarkan langsung Presiden Federasi Sepakbola Spanyol Angel Villar. "Apapun yang terjadi di Piala Dunia, Del Bosque akan tetap sebagai pelatih," ujar Villar seperti dilansir CNN.

Media Spanyol mulai menyinggung masa depan Del Bosque setelah La Furia Roja justru takluk di laga pembuka Piala Dunia. Spanyol secara mengejutkan takluk 0-1 dari tim kuda hitam Swiss.

"Bukan sebuah kehancuran jika kami tidak lolos di fase pertama," lanjut Villar.

Kontrak Del Bosque baru akan berakhir setelah Euro 2012. Sejak menangani La Furia Roja menggantikan Luis Aragones, Del Bosque telah mencatat 25 kemenangan dari 27 pertandingan.

Spanyol harus bisa menaklukkan Honduras di Ellis Park pada Senin 21 Juni 2010 guna membuka peluang mereka lolos ke babak 16 besar.

2 Transgender Thailand Mencari Pembebasan dari Dinas Wajib Militer
Ford Fiesta nekat melewati jalur Taman Nasional Bromo

Ford Fiesta Nekat Tembus Jalur Bromo, Berujung Tersangkut di Rawa

Sebuah video menunjukkan pengendara mobil Ford Fiesta memaksakan diri untuk melewati jalur kawasan Bromo. Namun, berakhir nahas.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024