Bang Yos Jagokan Jerman Juara Dunia

Timnas Jerman
Sumber :
  • AP Photo

VIVAnews - Di mata mantan Gubernur DKI Jakarta, Sutiyoso, der Panser Jerman akan menjadi juara Piala Dunia Afrika Selatan 2010. Meski sempat tak diunggulkan, akan tetapi melihat permainannnya baik mulai dari serangan balik sampai pertahanannya yang solid.

"Kemarin saja saya melihat bahwa Argentina sempat terkejut. Siapa sangka tim sekelas Argentina digunduli dengan tanpa balas 4-0. Didukung dengan kemampuan individu yang sangat baik dan kerjasama tim yang sangat disiplin membuat tim lawan kewalahan meladeni permainan Jerman," kata Sutiyoso kepada VIVAnews, Rabu 07 Juli 2010.

Sejak menit awal, pasukan Joachim Loew, dikatakan Bang Yos begitu sapaanya, Jerman bermain sangat impresif dan melakukan serangan yang sempurna.

Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni Ungkap 2 Hal yang Dilakukan Guna Mencegah Korupsi

"Apalagi serangan baliknya yang mematikan. Serangannya begitu efektif menghasilkan gol. Hingga tim lawan seperti halnya Argentina dan Inggris pun terkejut dengan pola permainan yang sempurna itu," ucap Bang Yos.

Permainan yang sempurna dari tim Thomas Muller ini adalah hasil kerjasama dari masing-masing individu. Apalagi dengan keberadaan striker Miroslav Klose. "Pemain Jerman yang paling saya idolakan adalah strikernya, Miroslav Klose," ujarnya.

Menurut Bang Yos, final yang ideal adalah tim Eropa melawan tim Amerika Selatan. "Harapannya sih, Jerman melawan tim Amerika Latin. Sebab, final antara negara Eropa itu kurang seru," tuturnya. (hs)


Laporan: Fajar Sodiq | Solo

Mata uang Indonesia, Rupiah

BI Catat Uang Beredar Maret 2024 Rp 8.888 Triliun, Naik 7,2 Persen

Bank Indonesia (BI) mencatat, likuiditas perekonomian atau uang beredar dalam arti luas (M2) pada Maret 2024 tumbuh lebih tinggi.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024