Dua Orang Tewas, 100 Luka di Pesta Spanyol

Pesta kemenangan Spanyol di Madrid
Sumber :
  • AP Photo/Victor R. Caivano

VIVAnews - Pesta kemenangan Spanyol datang bersama kabar duka. Dua orang dinyatakan tewas dan 100 lebih lainnya luka-luka dalam perayaan kemenangan tim nasional Spanyol, Senin 12 Juli 2010 (Senin malam WIB).

Di Algesiras, wilayah Selatan Spanyol, seorang pria tewas karena jatuh dari beranda rumahnya. Sepertinya pria itu tengah merayakan gol tim Matador saat pertandingan final antara Spanyol kontra Belanda dan akhirnya jatuh.

"Dia sedang menyaksikan pertandingan dengan rekan-rekannya. Setelah Spanyol mencetak gol mereka sadar kalau dia tidak lagi bersama mereka. Dia ditemukan di tanah terjatuh dari balkon," kata seorang wanita juru bicara yang mewakili Pemerintah Spanyol di Cadiz seperti dilansir The World Game.

Satu kematian lagi terjadi di Herguijuela, sebelah barat provinsi Extremadura. Sekelompok orang merayakan kemenangan Spanyol dengan loncat ke dalam kolam renang dan tenggelam.

Selain itu korban juga jatuh di kota Barcelona. Di kota kandang Andres Iniesta dan Xavi Hernandez ini tercatat ada 74 orang terluka. 21 di antaranya harus dilarikan ke Rumah Sakit. Bahkan dalam pernyataan resmi polisi setempat terdapat 21 orang yang ditahan.

Klasemen Grup A Piala Asia U-23 dan Skenario Timnas Indonesia U-23 Tembus Perempat Final

Lain lagi dengan keadaan kota Valencia. Di sini tercatat 50 orang terluka karena terlalu banyak mengonsumsi alkohol. Selain luka dan mabuk, ada juga kasus yang berbau rasial. Tiga orang dari suku Basque ditangkap karena menghina suporter tim Matador.

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)

IHSG Dibayangi Koreksi Wajar Akibat Fluktuasi Rupiah hingga Kondisi Geopolitik Global

Indeks harga saham gabungan atau IHSG melemah 35 poin atau 0,49 Persen di level 7.131 pada pembukaan perdagangan Jumat pagi.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024