Calon PKS Berjaya di Pilkada Cilegon, Anak Aat Syafaat Tumbang

- VIVA/Yandi Deslatama
VIVA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cilegon menetapkan pasangan nomor urut 04, Helldy Agustian-Sanuji Pentamerta, sebagai pemenang Pilkada Kota Cilegon 2020. Helldy-Sanuji mampu menumbangkan pasangan calon petahana Ratu Ati Marliati-Sokhidin.
Paslon yang diusung PKS dan Berkarya ini meraih suara tertinggi berdasarkan hasil rapat pleno rekapitulasi Pilkada Kota Cilegon 2020 dengan 75.449 suara. Sedangkan paslon 02, Ratu Ati-Sokhidin meraih 64.815 suara.
Kemudian paslon lainnya, nomor urut 01, Ali Mujahidin-Firman Mutakin mendapatkan 47.482 suara. Selanjutnya paslon 03, Iye Uman Rohiman-Awab, mendapatkan 31.496 suara.
"Selesai sudah pleno terbuka untuk (pilkada) Kota Cilegon. (Peraih suara tertinggi) di nomor 04 (Helldy Agustian-Sanuji Pentamerta)," kata Ketua KPU Cilegon, Irfan Alfi, di kantornya, Rabu, 16 Desember 2020.
Berdasarkan rekapitulasi pleno KPU Kota Cilegon, partisipasi pemilih mencapai 77,1 persen di atas target nasional, yakni 75 persen. Total Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 297.045 orang.
Kemudian partisipasi pemilihnya berjumlah 229.055 orang, jumlah suara sebanyak 219.242, dan jumlah suara tidak sah sebanyak 9.813 suara.
KPU akan menunggu lima hari kedepan, untuk menetapkan paslon pemenang pilkada Kota Cilegon. Jika ada aduan ke MK, maka penetapan pemenang dilakukan menunggu putusan dari MK.