Selamat Tinggal Mobil dan Motor Terlaris

Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016
Sumber :
  • VIVA.co.id/M. Ali. Wafa

VIVA – Dunia otomotif saat ini sudah menjadi bagian dari gaya hidup, baik kaum urban maupun mereka yang tinggal di daerah. Berkat adanya skema kredit dengan cicilan yang enteng di kantong, masyarakat kini dengan mudah membeli atau mengganti kendaraan pribadi mereka.

Penjualan Mobil Maret 2024 Tembus 74.724 Unit di Indonesia, Ini Mobil Paling Laku

Kehadiran para pedagang mobil bekas turut memicu pertumbuhan penjualan kendaraan. Alhasil, mengganti mobil atau sepeda motor kini hampir semudah menukar smartphone dengan model terbaru.

Dalam menentukan pilihan, umumnya masyarakat membutuhkan referensi. Hal itu bisa didapat dari brosur atau pengalaman pribadi pengguna. Namun, tidak sedikit yang memilih berdasarkan informasi dari media.

Daftar Mobil Terfavorit di Indonesia September 2023

Selain kehadiran produk baru beserta ulasan keunggulannya, media juga kerap memberitakan soal produk atau merek terlaris. Hal ini menjadi acuan konsumen dalam menentukan pilihan, mobil atau motor mana yang mereka inginkan.

Dengan adanya informasi data penjualan, maka pembaca bisa mengetahui mana model yang paling diminati dan mana yang tidak. Sebab, hal itu berpengaruh pada harga jual kembali produk tersebut.

Terpopuler Otomotif: Komparasi Stargazer X vs Xpander Cross, Penjualan Mobil Turun

Biasanya, produk terlaris akan selalu diburu konsumen hingga beberapa tahun ke depan. Alhasil, harga jual kembalinya tidak banyak mengalami penurunan.

Sorot Mobil Mudik - Mobil bekas yang dijual pada ajang Bazaar Mobil Bekas di JX International Convention Hall, Surabaya, Jawa Timur

Penggawa diler mobil bekas Autoprime di WTC Mangga Dua, Jakarta, Latif mencontohkan, mobil bekas yang memiliki harga jual cukup stabil yakni Daihatsu Xenia dan Suzuki Ertiga.

Untuk model Xenia tahun 2015 bekas, saat ini dijual dengan banderol Rp175 -180 juta. Kata dia, harga itu termasuk stabil jika membeli di tahun 2016 awal, yang kisarannya Rp194 juta.

Namun, jika bicara model terlaris, Avanza bekas masih terus menjadi terfavorit masyarakat Tanah Air. Apalagi kini banyak pihak yang memburu Avanza untuk digunakan sebagai armada taksi berbasis aplikasi.

"Avanza masih ya, soalnya dia juga banyak digunakan kendaraan pribadi dan taksi online juga, cukup membuat harganya stabil," katanya.

Begitu pula dengan sepeda motor. Produk bekas jenis matik seperti Honda BeAT dan Scoopy yang laris manis penjualannya. Bagaimana tidak, selain terkenal punya harga stabil keduanya juga terkenal irit bahan bakar.

“Scoopy 2013 bisa sampai Rp10 juta, enggak ngerti juga kenapa harganya bisa stabil seperti BeAT. Waktu 2017 akhir, Scoopy yang saya jual pajaknya mati empat tahun, produksi 2013 laku Rp8,5 juta,” ujar Ahmad, pedagang motor bekas di kawasan Jakarta Barat.

Honda Mobilio di GIIAS 2019

Penjualan Honda Naik 19 Persen, Mobilio Masih Laku Segini Walau Tak Ada Penyegaran

HPM mencatat penjualan retail sebanyak 10.706 unit pada bulan Maret 2024. Ternyata, Honda Mobilio masih ada peminatnya walau tak ada penyegaran pada mobil itu sejak 2019.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024