Isu Mauricio Pochettino Sampai Petinju Durhaka

Mauricio Pochettino saat masih menangani Tottenham Hotspur
Sumber :
  • Standard.co.uk

VIVA – Lima berita menarik di kanal bola dan sport menjadi incara para pembaca VIVA, Jumat, 1 Januari 2021. Untuk kanal Bola, isu bursa transfer musim dingin menjadi incaran. 

Pengakuan Pochettino Usai Chelsea Dibantai Arsenal

Kemudian di kanal sport, petinju menghajar pelatihnya menjadi yang paling menjadi incaran pembaca VIVA. Kemudian ada juga agenda olahraga di tahun 2021. 

Berikut 5 berita paling diincar di kanal bola dan sport VIVA:

Chelsea Bikin Mikel Arteta Terkesan

1. Pochettino ke PSG, Tottenham Hotspur Ikut Kebakaran Jenggot:

 Tottenham Hotspur dilaporkan tengah kebakaran jenggot. Kabar itu menyusul mendekatnya Mauricio Pochettino ke Paris Saint-Germain.

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Bukan tanpa alasan. Sebab, jika Pochettino merapat ke Parc des Princes, dia berpotensi membawa sejumlah mantan pemainnya di Tottenham.

Beberapa nama di antaranya adalah Hugo Lloris dan Dele Alli. Keduanya berpeluang besar merapat ke PSG mengingat para pemain tersebut merupakan "anak kesayangan" Pochettino selama menangani The Lilywhites.

Selengkapnya baca di sini

2. Sudah Januari 2021, Berikut Info Lengkap Bursa Transfer Musim Dingin:

Hiruk pikuk 2020 telah dilewati. Kini, seluruh masyarakat dunia menyongsong harapan baru di tahun 2021.

Diharapkan, tahun baru ini memberikan sebuah perubahan positif lantaran sepanjang 2020 dihantui oleh pandemi virus corona COVID-19. Pun, harapan yang sama muncul dari dunia sepakbola.

Seperti biasanya, setiap Januari tiap tahunnya, sepakbola Eropa kembali membuka jendela transfer. Bedanya, pada bursa transfer musim dingin, waktu yang diberikan lebih sedikit ketimbang musim panas.

Selengkapnya baca di sini

3. Manchester City Mau Bajak Harry Kane, Harganya Bisa Bikin Pogba Hancur:

Manchester City dikabarkan sedang merencanakan tawaran mengejutkan sebesar 90 juta poundsterling atau setara dengan Rp1,74 triliun untuk bomber Tottenham Hotspur, Harry Kane musim panas mendatang.

Manajer City, Pep Guardiola disebut ingin menjadikan Kane sebagai pengganti bomber utama mereka Sergio Aguero, yang dalam musim ini mengalami penurunan performa akibat sering dilanda cedera.

Kane telah membuktikan diri sebaagai salah satu penyerang tengah paling mengerikan di dunia selama beberapa musim terakhir.

Selengkapnya baca di sini

4. Sadis, Petinju Ini Durhaka Hajar Pelatih Sendiri di Atas Ring: 

Pelatih merupakan salah satu orang paling berjasa dalam keberhasilan seorang atlet. Pelatih bertugas mengatur taktik, strategi, pelatihan fisik dan menyediakan dukungan moral kepada atlet.

Namun apa jadinya kalau seorang atlet berniat menghabisi pelatihnya sendiri di depan khalayak ramai? Itu benar-benar terjadi pada diri petinju kelas menengah super asal Georgia, Levan Shonia. 

Dia menghadiahi pelatihnya sendiri pukulan-pukulan keras sebagaimana yang ia dapati dari sosok yang menempanya hingga berada di panggung tinju profesional itu.

Selengkapnya baca di sini

5. Happy New Year! Catat 12 Agenda Olahraga Super Seru Tahun 2021:

Happy New Year 2021! Tahun sudah resmi berganti, dari 2020 kini sudah tahun 2021.

Banyak agenda olahraga super seru di tahun 2021 ini. Baik itu berstatus event nasional maupun internasional. 

Ada agenda yang seharusnya dihelat di tahun 2020, namun digeser ke tahun ini karena pandemi COVID-19. Sebut saja Piala Dunia Klub 2020, Piala Eropa, Copa America, Olimpiade, Piala AFF dan juga PON. 

Selengkapnya baca di sini
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya