Ronaldo Bikin Kim Kardashian Liar dan Perempatfinal Piala Thomas

Cristiano Ronaldo
Sumber :
  • instagram

VIVA – Selamat pagi pembaca VIVA.coid! Sederet berita menarik tersaji di kanal bola dan sport sepanjang Kamis 14 Oktober 2021. Lima di antaranya menjadi sorotan dan terpopuler. Penasaran apa saja?

Berita seputar Cristiano Ronaldo masih menarik pembaca VIVA. Kali ini, soal ketampanan CR7 yang membuat Kim Kardashian berfantasi liar.

Sedangkan dari kanal sport, informasi mengenai persaingan di perempatfinal Piala Thomas menjadi paling yang diburu.

Berikut lima berita terpopuler yang kami rangkum dalam Round Up:

Saat Ketampanan Ronaldo Bikin Kim Kardashian Berfantasi Liar

Cristiano Ronaldo merupakan salah satu pesepakbola terhebat di dunia sepanjang masa. 

Terlepas dari kariernya yang fantastis selama satu dekade ini, megabintang asal Portugal itu juga dikenal suka gonta-ganti pasangan.

Setidaknya sudah 11 wanita yang pernah menghiasi perjalanan cinta Ronaldo, termasuk wanita yang saat ini menemaninya, Georgina Rodriguez.

Mengulik Sejarah Rudy Hartono, Sang Raja Tunggal Putra All England

Sejumlah nama top dunia juga pernah kepincut oleh Ronaldo. Salah satunya adalah Sosialita Amerika Serikat, Kim Kardashian.

Baca selengkapnya di sini

Kisah Inspiratif Cristiano Ronaldo dari Masa Kecil yang Sulit Menuju Puncak Kejayaan

Knockout: Daud Yordan Ngamuk Hajar Raja KO Filipina

Daud Yordan, salah satu petinju kebanggaan Indonesia yang namanya sudah malang melintang hiasi ring tinju nasional bahkan dunia. Sederet prestasi didapat oleh petinju yang akrab disapa Cino tersebut, tapi di balik itu semua Yordan harus membayarnya dengan darah hingga air mata. 

Cristiano Ronaldo Dicoret dari Timnas Portugal Jelang Hadapi Swedia

Daud Yordan lahir di Desa Simpang Dua, Kalimantan Barat 10 Juni 1987. Tinggal dengan keluarga petani, petinju dengan julukan Cino ini coba merajut mimpi menjadi atlet tinju kelas dunia. Dia berpikir bahwa tinju akan menjadi jalan keluar untuk mengangkat derajat keluarganya yang pas-pasan.

Baca selengkapnya di sini

Argentina Vs Peru: Messi Jeblok Banget

Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL kembali digelar, satu duel yang cukup menyita perhatian adalah pertarungan antara Argentina versus Peru. Duel tersebut digelar pada Jumat pagi WIB 15 Oktober 2021. 

Tim Tango sendiri merupakan tim yang diunggulkan keluar sebagai pemenang. Mereka unggul dari segi heaad to head hingga komposisi pemain. Kini sudah 10 pertandingan Kualifikasi Piala Dunia mereka jalani dan belum sekalipun merasakan kekalahan. 

Baca selengkapnya di sini

Deretan Negara yang Lolos Perempatfinal Piala Thomas, Ada Indonesia

Persaingan Piala Thomas semakin sengit. Total sudah delapan negara yang lolos ke perempatfinal, termasuk Indonesia. 

Skuad bulutangkis Indonesia lolos ke perempatfinal sebagai juara grup A usai membungkam Taiwan 3-2, Rabu 13 Oktober 2021.

Taiwan gagal lolos ke perempatfinal. Indonesia ditemani Thailand yang sukses mengantongi dua kemenangan yaitu 3-2 melawan Taiwan, dan 5-0 melawan Aljazair.

Baca selengkapnya di sini

3 Sosok Pengganti Egy Maulana Vikri di Timnas Indonesia U-23

Timnas Indonesia U-23 bakal berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2023 di Tajikistan pada akhir Oktober nanti. Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup G bersama Australia.

Sebelumnya, ada Brunei Darussalam, dan China. Namun, Brunei lebih dulu mengundurkan diri lantaran situasi COVID-19. 

Terbaru, China juga menarik diri. Federasi Sepakbola China (CFA) mengumumkan pengunduran diri pada Selasa 12 Oktober 2021. 

Aturan ketat pemerintah dan pembatasan penerbangan jadi alasan mereka untuk mundur. Alhasil, tim yang tersisa di Grup G hanya dua yakni Timnas Indonesia U-23 dan Australia.

Untuk ajang ini, pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae Yong memanggil 33 pemain. Tapi, tak semua pemain yang dipanggil bisa ambil bagian dapa event ini. Salah satunya adalah Egy Maulana Vikri.

Baca selengkapnya di sini

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya