10 Tahun Perjalanan Toyota Rush

Toyota Rush
Sumber :
  • Dok: Toyota Astra Motor

VIVA.co.id – Toyota Rush kini hadir dengan dua varian terbaru yang diklaim lebih stylish dan sporty serta ditunjang dengan kapasitas tujuh penumpang. Kedua mobil tersebut diberi nama Rush TRD Sportivo 7 dan TRD Sportivo Ultimo.

Toyota Bikin Ribuan Pengguna Rush Tersenyum Lagi

Menurut Vice Presiden Director PT Toyota Astra Motor (TAM), Henry Tanoto, sejak diluncurkan pertama kali di 2006 penjualan Rush menjadi salah satu Sport Utility Vechicle (SUV) yang terlaris di Indonesia.

“Penjualannya Rush tertinggi (segmen Low SUV) dengan total penjualan (sejak 2006 hingga saat ini) lebih dari 212.000 unit,” klaim Henry saat peluncuran Rush TRD Sportivo 7 dan TRD Sportivo Ultimo di salah satu hotel di kawasan Kuningan, Jakarta, Jumat 26 Februari 2016.

Melihat sejarah dan evolusi Rush, memang mobil kembaran dari Daihatsu Terios ini telah mengalami berbagai ubahan. hanya saja ubahan yang dilakukan masih tergolong ringan.

Dan berikut beberapa lompatan Toyota Rush di Indonesia:

2006

Toyota meluncurkan Rush dengan tampil dengan desain yang sporty dan dinamis, serta postur yang tinggi dan besar membuat tampilannya terlihat gagah.

Mesin yang digunakan ialah unit 4-silinder 1.500cc. Sementara pilihan transmisi ialah manual 5-speed dan otomatis 4-speed. Sedangkan untuk pilihan model tersedia1.5 G M/T, 1.5 S M/T dan 1.5 S A/T.

2009

Di tahun ini, Rush mendapat beberapa improvement. Beberapa detail eksterior mendapat sentuhan, d iantaranya ornamen baru pada grille dengan bilah melintang di tengah dan rumah foglamp diberi lis mengkilap. Selain itu, terdapat bumper guard depan dan belakang.

2010

Awal tahun 2010, Toyota merilis Rush G otomatis, untuk melengkapi pilihan kepada konsumen.

Di tahun yang sama, Oktober 2010, Rush kembali mendapat penyegaran, diantaranya grille plastik dengan ornamen bulat dan bergesernya slip melintang dari tengah ke sisi atas grille sebagai penanda utama. Profil bumper juga turut berubah. Foglamp juga diberikan rumah berlapis krom.

Untuk bagian samping, ubahan yang paling terlihat ialah lengkungan di sisi bawah kedua pintu. Pelek yang digunakan juga berganti desain. Untuk bagian belakang, penyegaran terlihat pada lampu belakang bening dan bumper motif baru.

2013

Beberapa improvement kembali dilakukan pada Toyota Rush dan menghadirkan varian terbaru yaitu TRD Sportivo. Pada Rush ini, terdapat peningkatan standar kualitas dan keamanan melalui fitur dual SRS airbag pada semua tipenya, fitur pretensioner pada sisi pengemudi dan penumpang, serta indikator pengingat pemakaian sabuk pengaman di semua grade nya.

Pada sisi interior, perubahan dilakukan pada sisi warna yang sebelumnya berwarna grege menjadi dark gray yang meliputi bagian interior, steering wheel, instrument panel, seat fbric, dan door trim.

Untuk Rush TRD, menggantikan tipe S yang terdapat sebelumnya. Beberapa pengembangan pada sisi eksterior yang meliputi front bumper spoiler, rear bumper spoiler, TRD Sportivo emblem, dan TRD Sportivo stickers membuat tampilan Rush TRD Sportivo semakin sporty dan dinamis.

2015

Eksterior Rush tampil sangat baru dengan desain Front Grille yang menyatu dengan lampu utama yang juga memiliki desain yang anyar dan terlihat sangat modern.

Lower Front Bumper versi TRD memiliki desain yang stylish serta tampil kian gagah. Sementara bagian belakang pun hadir dengan lampu LED yang modern, serta didukung dengan desain baru pada tire cover. Untuk varian TRD, Rush hadir dengan pelek alloy terbaru berwarna ‘machining’ yang stylish.

Pada segi interior, selain audio system baru, pengemudi lebih nyaman dengan steering wheel yang baru.

2016             

Toyota Rush hadir dengan dua varian baru yang disebut Rush TRD Sportivo Ultimo dan Rush Sportivo 7.

Varian anyar ini telah disesuaikan dengan kondisi infrastruktur jalan di Indonesia dengan menggunakan suspensi dari teknologi TRD Suspensions, serta velg TRD Alloy Wheel.

Belum sampai di situ, varian baru ini juga didukung dengan Ground Clearance 200cm, chassis semi monocoque yang dipasangkan dengan ladder chassis dan sistem penggerak roda belakang.

Sementara tampang dari eksterior, yang berbeda terlihat pada desain bar type engine grille with black piano color, read lining, new rear spare tire cover sticker dan new side sticker. Tak lupa penambahan emblem sebagai ciri serta pilihan warna baru yakni nebula blue.

Yang tak kalah menarik, baik Sportivo 7 dan Ultimo kini hadir dengan kapasitas tujuh penumpang yang dilengkapi dengan seatbelt dimasing-masing penumpang dan adanya assist grip.

Pirelli Diablo Rosso Sport untuk motor matik

Begini Rasanya Cornering Pakai Ban Harian 'Rasa' Balap

Memakai Pirelli Diablo Rosso Sport.

img_title
VIVA.co.id
20 Agustus 2020