Instruksi Habib Rizieq, Nyaleg di Aceh hingga Saingi Honda CR-V

Habib Rizieq saat masih berada di Jakarta.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon

VIVA – Berita mengenai sikap Persaudaraan Alumni 212 atau PA 212 yang akan tetap mengikuti instruksi Habib Rizieq menenggelamkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menjadi perhatian pembaca VIVA sepanjang Jumat 18 Mei 2018.

Terpopuler: Alasan Heerenveen Lepas Nathan Tjoe-A-On, Calon Kiper Timnas Indonesia Sabet Scudetto

PA 212 menyatakan di bawah komando Habib Rizieq pihaknya tidak akan pernah mendukung siapapun yang diusung oleh kelompok penista agama, apalagi PDI Perjuangan. Termasuk kuasa hukumnya Kapitra yang menjadi caleg PDIP.  

Selain itu, pembaca VIVA juga ramai-ramai memperhatikan berita terkait pendaftaran bakal calon anggota legislatif untuk DPR Aceh. Dimana di dalamnya ada artis dan komedian yang wajib ikuti tes baca Alquran.

Terpopuler: Beda Sikap Ria Ricis-Teuku Ryan Perlakukan Orang Tua, Mooryati Soedibyo Meninggal Dunia

Tak kalah serunya, dari dunia otomotif pembaca VIVA sepertinya tertarik dengan berita tentang meluncurnya mobil DFSK Glory 580 yang memiliki tampilan mirip seperti Honda CR-V.

Kemudian, berita terkait pamer foto tanpa busana oleh kekasih dari kiper Manchester Unterd yaitu Edurne Garcia serta berita serikat pekerja Pertamina yang mengepung kantor Kementerian BUMN menjadi perhatian pembaca.

Terpopuler: 5 Kota Berbiaya Hidup Termahal di Indonesia, hingga Profil Mooryati Soedibyo

1. PA 212: Instruksi Habib Rizieq, Tenggelamkan Banteng

Imam Besar Front Pembela Islam, Habib Rizieq.

Ketua Umum Persaudaraan Alumni 212 (PA 212) Slamet Ma'arif angkat bicara mengenai majunya salah satu kuasa hukum Habb Rizieq Shihab, Kapitra Ampera yang mencalonkan diri sebagai calon legislatif dari PDIP.

"Sikap kami sudah jelas, PA 212 di bawah komando Habib Rizieq Shihab (HRS) tidak pernah akan mendukung siapapun yang diusung oleh kelompok penista agama, apalagi PDIP. Intruksi HRS jelas, gulingkan, tenggelamkan Banteng. Kini semakin jelas mana yang taat dan mana yang khianat," ujar Slamet saat dihubungi VIVA, Jumat 20 Juli 2018.

Baca selengkapnya di sini

2. Komedian dan Penyanyi Daftar Caleg di Aceh, Dites Baca Alquran

Seorang penyanyi asal Aceh menjalani tes uji baca Alquran sebagai salah satu syarat untuk menjadi calon anggota legislatif di Banda Aceh pada Kamis, 19 Juli 2018.

Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh resmi menutup pendaftaran bakal calon anggota legislatif untuk DPR Aceh. Ada dua nama yang menjadi Komisi, yaitu Abdul Hadi alias Bang Joni dan Zuhdi alias Bergek.

Keduanya bukan berlatar belakang dari politikus. Zuhdi seorang penyanyi asal Aceh yang cukup dikenal oleh masyarakat setempat, sedangkan Bang Joni seorang komedian yang sudah melanglang buana di setiap film komedi tentang Aceh.

Baca selengkapnya di sini

3. Telah Meluncur Pesaing Honda C-RV dengan Harga Miring

Agnez Mo Meriahkan Peluncuran SUV Glory 580

PT Sokonindo Automobile akhirnya secara resmi meluncurkan mobil terbarunya DFSK Glory 580 pada Kamis 19 Juli 2018. Mobil yang punya tampilan gagah bak Honda CR-V ini sebenarnya telah diperkenalkan pada ajang IIMS beberapa waktu lalu.

Ya, bagi para konsumen  yang mengincar mobil segagah CR-V namun dengan budget yang terbatas dapat mempertimbangkan mobil yang satu ini. Terlebih harga yang ditawarkan hampir separuh dari harga Honda CR-V.

Baca selengkapnya di sini

4. Heboh Pacar Seksi Kiper MU Pamer Foto Telanjang di Instagram

Kekasih David De Gea, Edurne

Pamer foto tanpa busana sepertinya sedang menjadi tren selebriti belakangan ini. Itulah yang dilakukan Edurne Garcia, pacar seksi kiper Manchester United, David De Gea, Edurne tampak mengikuti tren tersebut merayakan akun instagramnya mendapatkan sejuta follower.

Menurut Marca, Jumat 20 Juli 2018, Edurne memposting foto tanpa busana ke akun instagramnya dalam rangka merayakan capaian akun terverifikasi miliknya itu.

Baca selengkapnya di sini

5. Serikat Pekerja Pertamina Kepung Kantor Menteri Rini

Serikat Pekerja PT Pertamina melakukan demonstrasi di Kementerian BUMN

Serikat Pekerja PT Pertamina menggelar unjuk rasa di depan Kementerian BUMN pagi ini, Jumat 20 Juli 2018. Mereka menolak penjualan aset PT Pertamina dan menolak akuisisi PT Pertagas oleh PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN).

Pantauan VIVA, mereka berkumpul di depan pagar Kementerian BUMN melakukan orasi dengan suara lantang mendesak Menteri BUMN Rini Soemarno segera membatalkan sejumlah langkah penjualan aset Pertamina. Puluhan petugas kepolisian pun tampak berjaga di depan mengamankan situasi unjuk rasa.

Baca selengkapnya di sini

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya