Taktis Culas Ala Lee Yong Dae Hingga Blackpink Gabung Via Vallen

Blackpink.
Sumber :
  • Facebook.com/pg/BLACKPINKOFFICIAL

VIVA – Sejumlah berita aktual dan artikel informatif tersaji dari dapur redaksi VIVA sepanjang Selasa, 20 November 2018.  Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil mempertahankan gelar juara Hong Kong Terbuka selama dua tahun berturut, 2017 dan 2018.

Geger penampakan Kevin Sanjaya di BWF World Tour Finals 2021

Namun, dari semua pertarungan itu, yang paling bernafsu mengalahkan Kevin/Marcus ialah Lee Yong Dae. Mirisnya, demi bisa menjegal Kevin/Marcus, Lee dan Kim bermain dengan taktik culas.

Berita tentang taktik culas Lee Yong Dae mendapat sorotan mayoritas pembaca VIVA, sehingga bertengger di tangga terpopuler paling atas.

Deretan Fakta Mengerikan Usai Kevin/Marcus Gasak Peraih Emas Olimpiade

Menyusul berita tentang Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Andi Arief menyamakan Presiden Jokowi dengan Presiden RI kedua, almarhum Jenderal Soeharto. Meskipun menggunakan cara yang berbeda, tapi bagi Andi, keduanya memiliki kesamaan.

Ada pula kabar  mengejutkan datang dari dunia otomotif global. Chairman Nissan Motor, Carlos Ghosn, ditangkap pihak berwenang di Jepang. 

Awal Mula Julukan Minions untuk Kevin/Marcus

Selain tiga berita terpopuler tersebut, masih ada dua berita lagi yang menarik perhatian hingga menjadi lima top artikel di laman VIVA. Berita apa sajakah itu? Berikut ini kabar terpopuler tersebut kami rangkum dalam Round Up

1.Taktis Culas Ala Lee Yong Dae demi Hancurkan Kevin/Marcus

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil mempertahankan gelar juara Hong Kong Terbuka selama dua tahun berturut, 2017 dan 2018.

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon

Untuk mempertahankan gelar juara ini, bukan sesuatu yang mudah. Semua pebulutangkis yang berhadapan dengan mereka, berusaha menggagalkan upaya Duo Minions itu. Tetapi, semua penantang gagal mengalahkan Kevin/Marcus.

Namun, dari semua pertarungan itu, yang paling bernafsu mengalahkan Kevin/Marcus ialah Lee Yong Dae. Mirisnya, demi bisa menghancurkan Kevin/Marcus, Lee dan Kim bermain dengan taktik culas. Taktik apa yang digunakan? Simak selengkapnya di sini

2.Politikus Demokrat Samakan Jokowi dengan Soeharto

Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Andi Arief menyamakan Presiden Jokowi dengan Presiden RI kedua, almarhum Jenderal Soeharto. Meskipun menggunakan cara yang berbeda, tapi bagi Andi, keduanya memiliki kesamaan.

Apa alasan Andi Arie mengatakan demikian? Selengkapnya baca di sini

3.Bos Besar Nissan Ditangkap Polisi

Kabar mengejutkan datang dari dunia otomotif global. Chairman Nissan Motor, Carlos Ghosn, ditangkap pihak berwenang di Jepang.

Penangkapan Ghosn dilakukan setelah adanya pemeriksaan internal perusahaan adanya laporan keuangan yang tidak sesuai kepada pemerintah Jepang selama beberapa tahun.

Chief Executive Nissan, Hiroto Saikawa mengatakan, kasus Ghosn akan dilaporkan kepada Dewan untuk segera ditindaklanjuti. Mengapa bisa terjadi penangkapan ini? Selengkapnya simak di sini

4.Oppo Rilis A7 Minggu Depan, Ini Keunggulannya

Oppo A7

Oppo siap merilis ponsel barunya lagi di Indonesia. Dari unggahan gambar akun official-nya, mereka akan me-launching Oppo A7. Ponsel ini akan dirilis pada 22 November 2018. Kabarnya, Oppo A7 dijual di eCommerce Shopee. 

Apa keunggulannya? Simak selengkapnya di sini. 

5.Gabung Via Vallen, Blackpink Jadi Brand Ambassador 

Grup musik asal Korea Selatan, Blackpink, tampil untuk pertama kali di Indonesia pada Senin  malam, 19 November 2018, di Sentul International Convention Center, Bogor. 

Girlband asal Negeri Ginseng ini akan bersama dengan Via Vallen, Prilly Latuconsina, Via Vallen serta Rizky Febian. 

Apa yang akan dilakukan Blackpink? Selengkapnya simak di sini. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya