Cek Toko Sebelah The Series 2 Libatkan 3 Sutradara dan 120 Pemain

Cek Toko Sebelah The Series
Sumber :
  • VIVA/Maria Margaretha Delviera

VIVA – Cek Toko Sebelah (CTS) The Series 2 akan menemani para pecinta film CTS pada akhir 2019. Pada musim kedua ini menceritakan Koh Afuk yang sudah pensiun merasa bosan dengan kegiatannya dan akhirnya membeli sebuah kolam ikan dan dikelola bersama dengan para karyawan lamanya.

Kabar Baik dari Penyedia Layanan Streaming Film untuk Penggila Drakor

Ernest Prakasa sebagai penulis cerita menggandeng tiga komika untuk menjadi sutradara dalam series CTS The Series 2 ini yaitu Arie Kriting, Bene Dion, dan Soleh Solihun.

"Melihat pengalaman CTS pertama yang sukses, kita berharap season dua jauh lebih sukses karena ada beberapa faktor. Pertama sutradara ada tiga. Ada Mas Ari Kriting, Bene Dion, Soleh Solihun," ujar Devi, Head of Marketing HOOQ Indonesia, di kawasan Wijaya, Jakarta Selatan, Kamis, 12 Desember 2019.

Kabar Sedih dari Penyedia Layanan Streaming Film

Selain melibatkan tiga sutradara ternyata musim kedua CTS ini juga melibatkan cukup banyak aktor dan komedian yaitu hingga 120 orang.

"Kita melibatkan 120 aktor dan komedian. Jadi ada banyak alasan menonton CTS season dua dan tentunya kita berharap lebih pecah," ujarnya.

Hooq Resmi Undur Diri Hari Ini, Terima Kasih Indonesia

Pada musim kedua ini banyak pemain baru yang akan menghiasi cerita Cek Toko Sebelah diantaranya Morgan Oey (Asui), Soleh Solihun (Kang Tatang), dan Anggika Bolsterli (Abel).

"Selain itu didukung wajah baru juga. Selain yang lama tetap ada, ada Anggika Bolsterli. Ada pendukung lain Ira Wibowo, Adinia Wirasti," katanya.

Selain pemain baru itu pemain-pemain lama juga masih akan ikut dalam musim kedua ini, ada Ernest Prakasa (Erwin), Dion Wiyoko (Yohan), Chew Kin Wah (Koh Afuk), Adinia Wirasti (Ayu), dan Awwe (Ojak).

Cek Toko Sebelah The Series 2 ini sudah dapat disaksikan mulai hari ini, 12 Desember 2019 yang akan tayang setiap minggunya akan ada 18 episode dengan tiga episode pertama dapat disaksikan gratis diaplikasi HOOQ.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya