Sweet, Ucapan Romantis Emil Dardak untuk Arumi Bachsin Saat HUT

Arumi Bachsin
Sumber :
  • Instagram @Emil Dardak

VIVA – Aktris dan model yang kini menjadi istri pejabat di Provinsi Jawa Timur, Arumi Bachsin, baru saja melewati hari ulang tahun (ultah) yang ke-27. Ia pun mendapatkan ucapan yang sangat romantis dari sang suami, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elistianto Dardak. 

Sederet Artis dan Influencer Dampingi Paslon Prabowo-Gibran di Debat, Ada Raffi-Nagita Hingga Melly

"Selamat Ulang Tahun untuk teman hidup seperjuangan, sumber kebahagiaan, ibunda terbaik bagi Lakeisha dan Alqeinan, tempat curhat terbaik," tulis Emil Dardak di akun Instagram pribadinya, @emildardak, pada Sabtu, 20 Februari 2021. Cerita romantis mereka di sini. 

Emil juga menyebut Arumi sebagai penjaga nilai-nilai prinsip hidup keluarga. Di akhir unggahan, Emil menuliskan kalimat amat menyentuh hati, yakni 'i love you'.

Kesan Emil Dardak Mendampingi Gibran: Kalem, Peduli dan Pendengar yang Serius 

"Penjaga nilai-nilai prinsip hidup kami agar tidak mudah tenggelam dalam pragmatisme dunia. Semoga Allah SWT selalu memberikannya kesehatan dan memberkahi kami untuk bisa terus bersama-sama. I love you!"

Emil juga mengunggah foto Arumi yang mengenakan kebaya berwarna putih tulang dihiasi kilauan manik-manik. Kalung indah berhias di leher mantan model itu. Bagian rambut Arumi bersanggul. Sementara di telinga kirinya terselip sekelopak bunga berwarna putih. Ada empat foto Arumi diunggah Emil dalam berbagai gaya. 

Hashim Djojohadikusumo: Bu Khofifah Menyatakan Diri Masuk ke TKN Prabowo-Gibran

Arumi lahir di Jakarta pada 19 Februari 1994. Artinya, kini usianya 27 tahun. Ia putri dari pasangan Rudi Bachsin-Maria Lilian Pesch. Arumi memiliki empat saudara. Dari moyangnya, Arumi berdarah Bengkulu-Palembang dan Jerman-Belanda. Arumi mulai dikenal setelah ikut bermain dalam sejumlah sinetron dan bermain di film layar lebar, Bestfriend, pada 2008.

Arumi mulai meninggalkan dunia hiburan setelah menjadi istri dari Emil Dardak pada 2013 silam. Ia kemudian ikut suaminya tinggal di kampung orang tua Emil, Kabupaten Trenggalek, setelah sang suami menjadi bupati di daerah tersebut.

Sejak 2018, Emil menjadi Wakil Gubernur Jatim mendampingi Gubernur Khofifah Indar Parawansa. Sejak itulah Arumi beralih kesibukan menjadi Ketua PKK Jatim. 


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya